Chatbot canggih milik OpenAI ChatGPT terus menuai pujian dari banyak orang karena mampu memberikan pengalaman baru dan mampu melakukan banyak hal.
Kali ini pendiri Microsoft Bill Gates terpesona dengan kemampuan ChatGPT yang dapat mengubah kehidupan manusia.
"ChatGPT adalah penemuan yang sama pentingnya seperti Internet dan bakal mengubah kehidupan manusia," katanya kepada media harian Jerman Handelsblatt.
Gates menilai sejauh ini pengembangan teknologi artificial intelligence (AI) masih sebatas pada membaca dan menulis tetapi tidak mampu memahami konten. Berbeda dengan ChatGPT yang mampu menjawab kelemahan AI.
"ChatGPT memberikan pengalaman yang baru dan akan membuat pekerjaan kantoran lebih efisien dengan membantu menulis invoice atau surat," ujar Gates.
Pujian Gates itu selaras dengan rencana Microsoft yang mengucurkan dana investasi miliaran dolar AS ke OpenAI.
Investasi Microsoft
Bikin Sistem AI Canggih, Microsoft Kucurkan Rp 13,9 Triliun ke OpenAI
Microsoft resmi mengumumkan investasi miliaran dolar ke OpenAI, pengembang di balik Chabot ChatGPT untuk mengembangkan ChatGPT yang lebih canggih lagi dan mengantisipasi chat Artificial Intelligence (AI) buatan Google, Alphabet.
“Kami membentuk kemitraan ini berdasarkan ambisi bersama untuk secara bertanggung jawab memajukan penelitian AI mutakhir dan mendemokratisasi AI sebagai platform teknologi baru,” kata CEO Microsoft Satya Nadella, dikutip The Verge.
Beberapa media sebelumnya melaporkan investasi tersebut mencapai 10 miliar dolar AS. Dalam postingan blog, Microsoft mengumumkan fase ketiga dari kemitraannya melalui investasi multi-tahun senilai miliaran dolar.
Sebelumnya, Microsoft pernah menyuntik dana ke OpenAI senilai satu miliar dolar AS seperti dikutip Reuters.