Find Us On Social Media :

Sejumlah Memori Server Premier Kingston Telah Divalidasi pada Intel Xeon Scalable Generasi ke-4

By Cakrawala, Kamis, 16 Februari 2023 | 22:30 WIB

Kingston mengumumkan bahwa sejumlah model dari lini memori utama Server Premier-nya telah divalidasi pada Intel Xeon Scalable Generasi ke-4.

Kingston Technology baru-baru ini mengumumkan bahwa sejumlah model dari lini memori utama Server Premier-nya telah divalidasi pada Intel Xeon Scalable Generasi ke-4. Model yang telah divalidasi itu adalah DIMM (dual in-line memory module) DDR5-4800 yang registered dengan kapasitas 64 GB, 32 GB, dan 16 GB. Adapun Intel Xeon Scalable Generasi ke-4 yang memiliki codename Intel Sapphire Rapids adalah lini prosesor terkini Intel untuk server dus pusat data. Intel Xeon Scalable Generasi ke-4 diluncurkan belum lama ini, seperti yang bisa dilihat di sini.

“Kami senang mengumumkan validasi komponen memori server generasi berikutnya kami pada prosesor Intel Xeon Scalable Generasi ke-4,” kata Mike Mohney (Sr Technology Manager DRAM, Kingston). “Validasi selalu menjadi langkah pertama bagi produsen memori untuk menunjukkan kualitas dan kompatibilitas solusi memori mereka. DDR5 menghadirkan teknologi untuk menskalakan bandwidth dan kapasitas untuk memenuhi persyaratan kinerja pusat data masa depan,” tambahnya.

Kingston pun menjelaskan bahwa Server Premier adalah solusi memori standar industri darinya yang dijual sesuai spesifikasi untuk digunakan pada server white-box. Kingston mengeklaim Server Premier divalidasi dan diakualifikasi oleh para produsen mainboard terkemuka maupun pemanufaktur sistem terkemuka pada platform mereka. Kingston memastikan pula Server Premier memiliki BOM (bill of material) yang terkunci sehingga SKU (stock keeping unit) alias part number yang sama akan memiliki komponen-komponen utama yang sama. Begitu juga perihal pengujian ketat dan proses burn-in dinamis yang dilalui Server Premier untuk memastikan kualitasnya.

Sekadar informasi, suatu SKU memori utama untuk PC desktop misalnya belum tentu memiliki komponen-komponen utama yang sama bila dibeli pada waktu yang berjauhan. Suatu SKU memori utama untuk PC desktop yang dibeli sekarang dengan yang dibeli tiga tahun lagi belum tentu komponen-komponen utamanya sama. Penggunaan komponen utama yang berbeda membuat keduanya bisa memiliki karakteristik dan kompatibilitas yang berbeda.

Dengan BOM yang terkunci, suatu SKU Server Premier yang dibeli sekarang dan yang dibeli tiga tahun lagi akan memilki komponen-komponen utama, seperti DRAM, register, PMIC, hub SPD, sensor termal, dan PCB yang sama. Adapun SKU Server Premier yang telah divalidasi pada Intel Xeon Scalable Generasi ke-4 dan sudah tersedia saat ini adalah KSM48R40BD4TMM-64HMR, KSM48R40BS4TMM-32HMR, KSM48R40BD8KMM-32HMR, dan KSM48R40BS8KMM-16HMR.

Selain BOM yang terkunci, terdapat beberapa fitur lain dari Server Premier yang diklaim Kingston. Berikut beberapa fitur tersebut: