Find Us On Social Media :

Sambut Idulfitri, tiket.com Kasih Diskon untuk Tiket via THR Pol-polan

By Cakrawala, Sabtu, 8 April 2023 | 10:00 WIB

Gaery Undarsa (Co-Founder dan Chief Marketing Officer, tiket.com; kiri) dan Maria Risa Puspitasari (SVP of Brand Marketing, tiket.com) berfoto bersama usai pengumuman peluncuran THR Pol-polan dari tiket.com belum lama ini di Jakarta. Melalui program promosi sehubungan Idulfitri dan mudik ini, tiket.com menawarkan tiket dengan harga diskon.

Menyambut Idulfitri yang sebentar lagi tiba, tiket.com kembali menggelar program promosi tahunannya sehubungan hari raya bersangkutan dus mudik. Mengambil tema "Tiket Hadirkan Rasa", THR (Tiket Hari Raya) Pol-polan yang digelar tiket.com kali ini berlangsung dari tanggal 3 sampai 24 April 2023, lebih panjang dari THR Pol-polan sebelumnya. Sepanjang program promosi tersebut, tiket.com akan menawarkan aneka diskon untuk tiket pesawat, tiket kereta api, tiket kebun binatang, hotel, sewa mobil, dan sebagainya. Hal itu diungkapkan tiket.com di kantornya di Jakarta saat mengumumkan peluncuran THR Pol-polan yang dimaksud, bertepatan dengan dimulainya program promosi itu.

"Jadi kalau misalnya kita lihat itu kan, sebenarnya tahun lalu kan sudah bisa mudik juga ya, tapi bedanya tahun ini itu sudah tidak ada PPKM lagi, sudah tidak ada lagi yang namanya, apa namanya, limitasi-limitasinya. Jadi maksudnya apa? Berarti kita benar-benar bisa, apa namanya, berkumpul dengan sama keluarga, ya kan? Dan juga mungkin sama teman-teman yang lekat gitu loh, biar benar-benar ada rasa-rasa yang ada di hati kita selama ini itu, bisa benar-benar kita salurkan gitu kan ke keluarga, ke mana-mana," jelas Gaery Undarsa (Co-Founder dan Chief Marketing Officer, tiket.com) mengenai tema Tiket Hadirkan Rasa untuk THR Pol-polan tahun ini.

"Cuma juga ngomongin rasa, kok rasa-rasanya, tiketnya jadi agak mahal gitu ya mendekati libur Lebaran gitu. Makanya yang berbeda sebetulnya dengan THR tahun ini adalah kita buatnya sangat, lebih panjang. Biasanya itu kita buat dua minggu sebelum Lebaran," sebut Maria Risa Puspitasari (SVP of Brand Marketing, tiket.com). "Jadi buat teman-teman jangan khawatir gitu ya. Kalau misalnya mau tiket mudik, bisa dari sekarang, supaya capacity-nya masih ada. Mau beli tiket arus balik juga bisa, THR Pol-polan karena kan sampai tanggal 24 April, gitu. Jadi memang kita mencoba untuk bisa menyiasati berbagai problem juga ya, tadi Pak Gaery juga sudah sebutkan as a one of, apa namanya, the most customer centric, pastinya perencanaan itu juga bagian dari perjalanan itu sendiri kan, dari traveling itu sendiri," sebutnya lagi.

Bersama peluncuran THR Pol-polan tahun 2023 dengan skema diskon sampai 40% plus ekstra diskon sampai Rp575.000 ini, tiket.com juga mengedepankan tawaran terbarunya, Bus & Travel, yang memungkinkan masyarakat untuk membeli tiket bus maupun travel. Bus & Travel telah tersedia di laman muka aplikasi tiket.com dengan skema diskon THR Pol-polan maksimal Rp125.000. Bus & Travel sendiri sudah hadir sejak bulan Maret lalu. tiket.com yang mengeklaim sebagai OTA (online travel agency) pertama di Indonesia ini pun menambahkan bahwa Bus & Travel memberikan jaminan yang disebut "Pasti Dapat Kursi" sehingga bisa membuat perencanaan mudik lebih tidak membikin stres.

Seperti telah disampaikan, tiket.com akan menawarkan aneka diskon untuk tiket pesawat, tiket kereta api, tiket kebun binatang, hotel, sewa mobil, dan sebagainya selama THR Pol-polan. Namun, untuk tiket pesawat, terdapat jam-jam khusus akan diskon yang dimaksud. Jam-jam tersebut adalah 11:00 - 13:00 dan 18:00 - 20:00, semua waktu adalah WIB. Lebih lengkapnya mengenai promosi yang ditawarkan tiket.com pada THR Pol-polan 2023 bisa dilihat seperti berikut.

FLYSALE untuk Penerbangan Domestik

Diskon sampai 30% + ekstra diskon 10% maksimum Rp300.000.