Find Us On Social Media :

Teknologi Cloud Tingkatkan Produktivitas Industri Media Digital

By Adam Rizal, Jumat, 2 Juni 2023 | 11:05 WIB

Ilustrasi Cloud Computing.

Pada ajang tersebut, Jamy yang hadir secara virtual mengatakan bahwa metaverse telah menjadi salah satu topik bahasan terhangat dalam perekonomian digital. Ia percaya, ruang-ruang virtual yang mempertemukan manusia virtual maupun manusia sungguhan akan bermunculan di berbagai industri dan menjadi bagian dari kehidupan sehari-hari, dari bersosialisasi, bekerja, hingga hiburan. Pelaku industri juga harus bersiap untuk menyediakan aplikasi 3D yang kreatif dan interaktif sesuai dengan minat pengguna.

Sementara, James Tan, Vice President of Solution and Sales, Huawei Cloud APAC, menjelaskan dalam pidatonya yang berjudul Huawei Cloud Media Infrastructure Enables Media Industry Innovation bagaimana Huawei Cloud dapat memfasilitasi kolaborasi yang mulus dan efisien antara kreator konten di seluruh dunia. Menggunakan Workspace, sebuah layanan kolaboratif berbasis cloud, beragam fitur dari desain, rendering, hingga desktop sharing diintegrasikan dalam satu platform. Bekerja secara jarak jauh pun menjadi semakin mudah dan efisien.

Selain itu, Huawei Cloud juga telah merilis layanan produksi manusia virtual dan bersama para mitranya mengembangkan alur produksi yang serba-terotomasi di cloud, termasuk pengeditan, pemodelan, rigging, kontrol, dan rendering.

Untuk dapat menjawab kebutuhan interaksi secara real-time, Huawei Cloud menyediakan layanan khusus media seperti solusi over-the-top (OTT), Low Latency Live (LLL), dan 3D enterprise space. Melalui solusi OTT, pelanggan Huawei Cloud dapat menikmati layanan yang komprehensif dan meliputi livestreaming, video-on-demand (VOD), pemrosesan media, dan CDN. Sementara, dengan layanan LLL, latensi mampu dipangkas hingga menjadi kurang dari 800 milidetik, serta interaksi antara penonton dan streamer juga menjadi semakin lancar. Semua kapabilitas ini mengarah kepada pertumbuhan industri media dan hiburan yang masif ke depannya.

Huawei Cloud berharap dapat membantu semakin banyak pelaku industri media untuk mengadopsi cloud agar dapat menembus rintangan-rintangan yang ada, sekaligus bekerja sama dengan para mitra dan pelanggannya untuk menjembatani kesenjangan di industri. Infrastruktur Huawei Cloud memampukan industri media dan hiburan untuk meningkatkan pengalaman pengguna serta efisiensi dalam memproduksi konten. Bersama pelaku industri media dan hiburan di Indonesia, Huawei Cloud akan membuka peluang dan model bisnis yang belum pernah terpikirkan dan memperbarui pengalaman, efisiensi, serta evolusi industri ini.