Find Us On Social Media :

Energy Expert Besutan Alibaba Cloud Diuji Coba di Olympic Esports Week

By Rafki Fachrizal, Sabtu, 24 Juni 2023 | 20:15 WIB

Selain pengukuran karbon konstruksi sementara, untuk menarik perhatian publik akan pentingnya mengurangi jejak karbon, aplikasi web Alibaba Cloud untuk Olympic Esports Week, mengajak publik untuk mengambil foto barang-barang di sekitar mereka (seperti keyboard dan headset) untuk membantu memahami jejak karbon dari setiap item dan tindakan yang dapat dilakukan untuk mengurangi jejak tersebut, seperti meningkatkan masa pakai peralatan digital atau membeli peralatan bekas.

Hal ini dapat dicapai melalui pengintegrasian teknologi AI milik Alibaba Cloud dengan kumpulan data emisi tradisional.

Peserta juga dapat berjanji untuk melakukan tindakan pengurangan karbon dalam kehidupan sehari-hari mereka, seperti membawa limbah elektronik mereka ke tempat pengumpulan khusus untuk didaur ulang. Peserta yang menyetujui perjanjian tersebut dapat memperoleh poin di aplikasi, dengan tujuan untuk mendapatkan lencana Sustainability Champion, sebagai bagian dari aplikasi web.

Peresmian Olympic Esports Week, yang berlangsung di Suntec Singapore Convention & Exhibition Centre, menampilkan hal-hal menakjubkan dari olahraga virtual, termasuk kompetisi esports, pertandingan eksibisi, pameran inovasi terbaru, serta serangkaian diskusi panel dan sesi edukasi yang diselenggarakan oleh IOC.

Festival ini juga menjadi tuan rumah bagi final Olympic Esports Series, yang merupakan puncak dari rangkaian Olympic Esports Series tahun ini, di mana para atlet top Olympic Esports dari seluruh dunia berkompetisi di sepuluh cabang olahraga untuk memperebutkan medali emas.

Sebagai penyedia infrastruktur cloud terkemuka di dunia, Alibaba Cloud berkomitmen untuk membantu organisasi dalam mengurangi emisi karbon dengan teknologi yang sedang berkembang seperti intelligence computing dan teknologi AI.

Alibaba Cloud berusaha untuk mencapai netralitas karbon Scope 1, 2, dan 3 dan berkomitmen untuk memberdayakan komputasi awannya dengan 100% energi bersih pada tahun 2030.

Baca Juga: Pendaftaran Alibaba Netpreneur Masterclass Telah Dibuka, Ini Linknya