Find Us On Social Media :

Lebih Simple dan Tipis, Samsung Kembangkan HP Konsep Tanpa Bezel

By Adam Rizal, Sabtu, 26 Agustus 2023 | 15:30 WIB

Layar Samsung OLED All Around Full Screen

Pabrikan panel OLED terbesar di dunia untuk smartphone Samsung Display mengembangkan smartphone dengan kemampuan layar "All Around Full Screen" atau smartphone berpanel OLED tanpa bezel (tanpa bingkai layar).

Informasi itu sudah beredar di internet oleh tipster alias pembocor gadget dengan handle @Tech_Reve di platform X (dulu Twitter).

Ia memamerkan beberapa konsep foto layar smartphone dengan All Around Full Screen yang menampilkan layar yang lebih luas dibanding konsep layar lainnya.

Layarnya tampak tidak ada bingkai, baik di sisi samping kanan dan kiri, maupun sisi atas dan bawah layar.

Samsung Display juga memasang fitur 3D lamination dan edge brightness control, yang memungkinan Anda mengatur tingkat kecerahan layar dari tepi bodi ponsel.

Belum jelas apakah benar-benar diadopsi di smartphone ke depannya atau tidak. Beberapa smartphone di pasaran saat ini masih mengadopsi model melengkung di bagian sisi kanan dan kirinya saja. Smartphone dengan layar melengkung juga masih menyisakan sedikit bezel di keempat sisinya.

Sebelumnya, Apple juga telah meminta produsen layar iPhone, seperti LG dan Samsung, untuk mengembangkan zero-bezel display alias layar tanpa bingkai untuk iPhone di masa depan seperti dikutip Sam Mobile.

Dari Samsung Galaxy seri S23 yang resmi diluncurkan di Indonesia, hanya Samsung Galaxy S23 Ultra yang dilengkapi dengan S Pen.

Samsung memperkenalkan kamera 200MP dalam flagship smartphone Samsung Galaxy S23 Ultra.

Saat ini Samsung akan meluncurkan tiga sensor kamera terbaru termasuk sensor kamera 440MP pada 2024.

Selain sensor kamera Samsung 440MP, sensor kamera Samsung lainnya adalah GN6 50MP yang akan memiliki ukuran piksel 1,6μm dan sensor kedua adalah HP7 200MP dengan ukuran piksel 0,6μm.

Sensor baru ISOCELL GN6 50MP bisa menjadi penerus dari sensor kamera ISOCELL GN1 dan ISOCELL GN2, dengan ukuran piksel yang lebih besar, yaitu 1,6μm.