Find Us On Social Media :

Makin Aman! Blibli Hadirkan Layanan Perlindungan Gadget BlibliCare+

By Adam Rizal, Minggu, 3 Desember 2023 | 13:00 WIB

Ilustrasi Sistem AI Packing Recommendation di Gudang Blibli.

Perusahaan pialang asuransi digital PT Fokus Solusi Proteksi (Cermati Protect) hari ini secara resmi mengumumkan kerja sama merekadengan PT Global Digital Niaga Tbk (‘Blibli’ atau ‘Perseroan’; kode saham BEI: ‘BELI’)melalui entitas anak yakni PT Global Teknologi Niaga (GTNi) dengan menghadirkan layanan Bliblicare+ yang merupakan inovasi solusi perlindungan gadget bagi seluruh pelanggan Blibli.

Melalui Bliblicare+, pelanggan yang membeli perangkat di toko-toko fisik elektronik konsumen Blibli seperti, Blibli, Tukar Tambah, Hello Apple Authorised Reseller yang tersebar di seluruh Indonesia, bisa mendapatkan tambahan manfaat jaminan perbaikan juga penggantian atas kerusakan termasuk kehilangan gadget.

Sedangkan bagi pelanggan yang membeli perangkat elektroniknya secara online di laman Blibli atau hellostore.id juga bisa memilih proteksi yang sesuai dengan kebutuhan di bliProteksi. Khusus untuk proteksi gadget dan handphone dari hal-hal yang tidak ditanggung garansi resmi, pelanggan akan dilindungi oleh Bliblicare+.

VP of Insurance Cermati Protect, Juanri mengatakan, “Sebagai pelopor pialang asuransi digital di Indonesia, Cermati Protect membawa pengalaman dan pemahaman kami sebagai konsultan dan broker asuransi dengan sistem terjaring online. Kerja sama Cermati Protect dengan Blibli menjawab kebutuhan perlindungan gadget yang dibeli di Blibli Group. Untuk itu, Cermati Protect dan Blibli meningkatkan layanan dengan menghadirkan Bliblicare+melalui enam manfaat dan satu tambahan dengan angka premi yang relatif terjangkau.”

Business Development Director, PT Global Teknologi Niaga (GTNi), Dony Munaf menambahkan “Komitmen kami sebagai ekosistem perdagangan omnichannel dan gaya hidup terdepan dengan ekosistem produk dan layanan lengkap juga terintegrasi, ditegaskan dengan menghadirkan Bliblicare+. Layanan bernilai tambah ini semakin memungkinkan kami memenuhi berbagai kebutuhan konsumen secara maksimal. Tidak hanya worry free, kerja sama dengan Cermati Protect ini diharapkan dapat memudahkan pelanggan ketika melakukan klaim asuransi Bliblicare+.

Bliblicare+ ditawarkan dengan angka premi yang relatif terjangkau dan menjamin secara penuh kerusakan maupun kehilangan, mulai dari kerusakan tidak terduga, sampai dengan kerusakan akibat terkena atau kemasukan cairan, kebakaran, sambaran petir, ledakan, kejatuhan pesawat terbang dan asap (FLEXAS), kerusuhan, pemogokkan, huru hara,gempa bumi, letusan gunung merapi, tsunami, penggantian aksesoris di dalam paketpenjualan dan kerampokan (khusus Bliblicare+ premium).

Disamping perlindungan menyeluruh dengan harga terjangkau Bliblicare+ juga memastikankemudahan pelanggan dengan tahapan proses klaim yang lebih cepat. Seluruh proses klaimdapat pelanggan akses secara dari melalui email ke claims@cermati.com,https://www.cermati.com/cermatiprotect/claim serta live chat WhatsApp ke 0815 8500 9500 yang akan secara langsung ditangani oleh tim Claims Support Cermati Protect. 

Kemudahan dan kecepatan proses klaim dapat terjadi berkat proses deposit asuransi, review dan approval klaim yang dilakukan melewati portal klaim digital Cermati Protect.Bliblicare+ bisa didapatkan oleh pelanggan secara langsung dengan cara melakukan pembelian gadget di berbagai jaringan retail consumer electronic Blibli yaitu Blibli, TukarTambah, Hello Apple Authorised Reseller, terdekat yang tersebar di Indonesia

Baca Juga: Tak Perlu Takut, Microsoft: Pengembangan Teknologi AGI Masih Lama

Baca Juga: Microsoft Kucurkan Rp43 Triliun Kembangkan Teknologi AI di Inggris