Samsung Galaxy S24 Ultra akan memiliki layar datar dan bingkai titanium. HP itu bakal tersedia dalam Titanium Black, Titanium Gray, Titanium Violet, dan Titanium Yellow. Samsung Galaxy S24 Ultra kemungkinan besar hadir dengan rangka titanium yang mengelilingi ponsel, mengikuti desain iPhone 15 Pro series
HP itu memiliki mencakup layar 6,8 inch QHD+ dengan refresh rate 120Hz dan pelapis Corning Gorilla Armor. Untuk spesifikasinya, HP itu mengusung Snapdragon 8 Gen 3, RAM 12GB, dan opsi memori internal 256GB, 512GB, 1TB serta kapasitas baterai 5.000 mAh. Windows Report melaporkan Samsung Galaxy S24 Ultra memiliki sistem kamera belakangnya mencakup lensa 200 MP, ultrawide 12 MP, telephoto 10 MP dengan optical zoom 3x, dan telephoto 50 MP dengan optical zoom 5x.
Sementara Galaxy S24 dan S24+ hadir dengan warna yang serupa tanpa material titanium. Samsung Galaxy S24 menampilkan layar 6,2 inch FHD+, sedangkan S24+ hadir dengan layar 6,7 inch QHD+. Perbedaan chipset muncul, dengan S24 menggunakan Exynos 2400 dan S24+ menggunakan Snapdragon 8 Gen 3, konfirmasi bahwa Samsung akan membedakan chipset di pasar tertentu.
Kapasitas RAM Galaxy S24 adalah 8GB, sementara S24+ ditingkatkan menjadi 12GB. Storage bervariasi dari 128GB hingga 512GB untuk S24, dan 256GB serta 512GB untuk S24+. Baterainya berkapasitas 4.000 mAh dan 4.900 mAh, masing-masing, dengan pengisian "super cepat" Seperti dikutip Android Authority.
Keduanya memiliki dengan sistem kamera belakang serupa: utama 50 MP, ultrawide 12 MP, dan telephoto 10 MP dengan optical zoom 3x. Kamera depannya adalah 12 MP untuk selfie. Terlepas dari spesifikasi, bocoran ini juga menyoroti fitur baru seperti AI untuk menerjemahkan pesan secara real-time, AI generatif untuk pengeditan foto, dan fitur pencarian yang menyoroti objek di gambar. Ada juga fitur AI generatif yang bisa mengedit dan meningkatkan foto, mirip seperti fitur Magic Editor dan Magic Eraser yang dikembangkan Google.
Baca Juga: Microsoft Kucurkan Rp43 Triliun Kembangkan Teknologi AI di Inggris
Baca Juga: TSMC Bakal Produksi Chipset Flagship Snapdragon 8 Gen 4 Tahun Depan