Find Us On Social Media :

Sophos Intercept X Tawarkan Keamanan Server dengan Deep Learning

By Adam Rizal, Rabu, 29 Agustus 2018 | 16:00 WIB

Ilustrasi Sophos Intercept X

Mitigasi Adversary Aktif

· Memblokir penjahat dunia maya yang sudah ditentukan dan teknik-teknik gigih yang umum digunakan untuk menghindari perlindungan anti-virus tradisional

· Perlindungan Pencurian Kredensial mencegah pencurian kata sandi otentikasi dari memori, registri, dan penyimpanan lokal

· Code Cave Utilisation mendeteksi keberadaan kode berbahaya yang disebarkan ke dalam aplikasi yang sah

Perlindungan Dari Eksploit

· Mencegah penyerang dari memanfaatkan kerentanan yang diketahui

· Melindungi browser, plugin, atau perangkat exploit berbasis java bahkan jika server belum sepenuhnya di-patch

Proteksi Master Boot-Record

· WipeGuard memperluas teknologi anti-ransomware intercept X dan mencegah varian ransomware atau kode berbahaya yang menyasar Master Boot-Record

Analisis Root Cause

· Teknologi deteksi dan respons insiden memberikan detail forensik tentang bagaimana serangan itu masuk, ke mana ia pergi, dan apa saja yang disentuhnya

· Memberikan rekomendasi tentang apa yang harus dilakukan selanjutnya setelah analisis serangan

Discovery beban kerja cloud untuk Server

· Menemukan dan melindungi server yang berjalan di cloud publik, termasuk Microsoft Azure dan Amazon Web Services

· Mencegah paparan risiko akibat ulah oknum IT atau aset-aset yang sudah terlupakan

Sophos Intercept X for Server sudah tersedia di mitra-mitra Sophos yang terdaftar di seluruh dunia.