Find Us On Social Media :

Potensi Wisata Besar, Xiaomi Resmikan Authorized Mi Store di Bali

By Adam Rizal, Rabu, 14 November 2018 | 14:00 WIB

Xiaomi memperkuat komitmennya terhadap pasar di Indonesia dengan meresmikan Authorized Mi Store pertama di Bali

Xiaomi memperkuat komitmennya terhadap pasar di Indonesia dengan meresmikan Authorized Mi Store pertama di Bali.

Mi Store itu berlokasi di Ruko Teuku Umar no. 99 Denpasar untuk menjawab kebutuhan pelanggan dan Mi Fans yang sejalan dengan misi perusahaan untuk membawa inovasi bagi semua orang.

Xiaomi menyadari potensi Bali sebagai pusat budaya dan seni di Indonesia, dan juga merupakan salah satu tujuan wisata terkenal di dunia.

Karena itu, Xiaomi berusaha untuk memperkenalkan produk-produknya kepada masyarakat yang lebih luas, khususnya di Bali dan kancah internasional.

Gerai offline Xiaomi menyediakan berbagai produk inovatif, mulai dari smartphone seperti Redmi Note 6 Pro, Redmi 6, Redmi S2, Mi A2, Mi A2 Lite, POCOPHONE F1 dan masih banyak lagi.

Selain itu, produk-produk ekosistem seperti Mi Band, Mi Powerbank, Mi Bluetooth Speaker, dan Mi City Sling Bag pun dapat dibeli para pelanggan serta Mi Fans di Authorized Mi Store Bali.

Medan dan Jabodetabek

Xiaomi membuka enam Authorized Mi Store tambahan di Indonesia, termasuk di Medan dan Malang yang mewakili toko resmi Xiaomi di luar wilayah Jabodetabek.

Pembukaan toko secara bersamaan ini menunjukkan komitmen Xiaomi di Indonesia untuk terus menghadirkan produk teknologi yang berkualitas tinggi.

Medan saat ini merupakan kota dengan penduduk terpadat ketiga di Indonesia sekaligus merupakan pusat ekonomi dan komersial untuk kawasan Sumatera Utara.

Di sisi lain, Malang adalah kota terbesar kedua di Jawa Timur dengan potensi pariwisata yang besar. Malang juga merupakan kota berbudaya dengan beberapa universitas ternama, dan telah menjadi rumah untuk populasi mahasiswa yang besar.

“Tingkat permintaan produk kami di Indonesia sangat fenomenal, dan salah satu cara untuk memenuhi permintaan tersebut adalah dengan meningkatkan keberadaan kami,” ungkap Steven Shi, Head of Xiaomi South Pacific Region and Xiaomi Indonesia Country Manager.