Seorang pemuda asal Rusia bernama Svyatoslav Kovalenko membeli sebuah iPhone XS seharga Rp20 jutaan dengan uang koin sebanyak satu bak kamar mandi.
Pria yang berprofesi sebagai blogger itu pun mengunggah aksinya itu ke dunia maya.Dalam video tersebut, Kovalenko bersama rekan-rekannya mendatangi sebuah toko Apple di Moskow dengan menggotong sebuah bak mandi besar berisikan 100 ribu koin Rubel.
Bak mandi yang berisikan 100 ribu koin rubel itu memiliki bobot mencapai 350 kilogram.
Tentunya, aksi Kovalenko menjadi pusat perhatian para pengunjung di toko dan membuat para karyawan Apple kesal karena mereka harus bersiap-siap menghitung uang koin yang banyak tersebut.
"Kovalenko sukses mencari sensasi dengan membawa bak mandi berisi uang koin untuk membeli iPhone. Dengan tenang dan sabar karyawan toko menghitung koinan dari bak mandi itu," tulis Lyudmila Semushina (Perwakilan Toko Apple di Moskow) dalam laman Facebook-nya seperti dikutip ABC.
Bahkan, para karyawan Apple Store di Moskow memerlukan waktu hingga dua jam untuk menghitung seluruh koin.
Hasilnya, jumlah koin itu cukup untuk membeli satu iPhone XS dan masih ada kembalian 1 koin rubel.
Kovalenko beralasan sengaja melakukan hal itu karena toko di Rusia kerap tidak menyediakan uang kembalian dan suka menolak pelanggan yang tidak membayar dengan uang pas.
Source | : | ABC |
Penulis | : | Adam Rizal |
Editor | : | Adam Rizal |
KOMENTAR