Pendiri perusahaan teknologi Amazon, Jeff Bezos, memutuskan bercerai dengan istrinya, MacKenize S. Bezos. Dalam tweetnya Rabu, Bezos dan istrinya yang telah menikah selama 25 tahun dan memiliki 4 orang anak telah memutuskan untuk bercerai. Bezos siap berpisah dengan baik-baik dan tetap menjadi keluarga dan tetap saling menghargai satu sama lain.
"Kami tetap keluarga dan kami tetap menjadi teman yang saling menghargai," tulis tweetnya seperti dikutip CNBC.
Perceraian Jeff Bezos dan istrinya MacKenzie bisa menjadi yang termahal dalam sejarah karena biaya perceraian Bezos dan istrinya akan menggelembung tergantung kompleksitas hukum perkawinan dan nilai Amazon.
Namun, bisa jadi perceraian mereka dapat diselesaikan dengan baik-baik tanpa menyinggung dan membawa-bawa kekayaan Jeff Bezos yang terakhir dihitung USD 137 miliar atau Rp1,9 kuadriliun.
Belum lagi, mempertimbangkan lokasi pasangan yang bermukim di Washington.
Washington memiliki hukum yang mengatur kekayaan properti dan saat pasangan bercerai. Aturan itu menyebut kekayaan yang dihasilkan selama pernikahan dibagi secara adil kepada keduanya.
Mengingat Amazon didirikan setahun setelah Bezos menikah, MacKenzie dapat berargumentasi ia berhak atas setengah dari seluruh kekayaan Bezos yang berbasis di Amazon.
Ia bisa mendapatkan sebanyak USD66 miliar atau sekitar Rp930 triliun berdasarkan nilai perusahaan hari ini.
Penyebab Cerai Jeff Bezos karena Selingkuh?
E News melaporkan Bezos menjalin kedekatan dengan mantan pembawa acara Good Day LA, Lauren Sanchez.
Ia diberitakan diam-diam bertemu dengan perempuan tersebut. Kabar ini menyeruak hanya beberapa jam setelah Jeff Bezos dan MacKenzie mengumumkan perceraiannya.
Media lokal, Page Six, menuliskan bahwa Jeff Bezos dan Sanchez menjadi dekat karena suaminya, Patric Whitesell. Whitesell dia merupakan wakil CEO dari agensi Hollywood utama, WME.
Beberapa artis yang masuk di agensi tersebut antara lain adalah Matt Damon, Hugh Jackman, Christian Bale, Ryan Reynold, John Krasinski, hingga Michelle Williams.
Tidak hanya itu, media lainnya yakni The Hollywood Reporter juga mengonfirmasi, Whitesell sering terlihat di rumah Jeff Bezos di Seattle.
Source | : | CNBC |
Penulis | : | Adam Rizal |
Editor | : | Adam Rizal |
KOMENTAR