Teknologi jaringan Wi-Fi 6 akan memiliki dampak besar bagi kehidupan manusia mengingat kebutuhan Internet berkecepatan tinggi makin besar seiring dengan meningkatnya konsumsi bandwith untuk aplikasi, games dan video di laptop maupun ponsel.
Wi-Fi 6 adalah generasi berikutnya dari Wi-Fi, yang mulai hadir tahun ini. Fungsinya masih sama, menghubungkan pada internet, dengan banyak tambahan teknologi yang akan membuat pengalaman berselancar di Internet lebih efisien dan cepat seperti dikutip The Verge.
Seberapa Cepat?
Wi-Fi 6 menawarkan kecepatan 9,6 Gbps, meningkat dari Wi-Fi 5 yang cuma 3,5 Gbps. Kecepatan 9,6 Gbps itu tidak harus masuk ke hanya satu komputer, tetapi dapat dibagi ke seluruh jaringan perangkat. Jadi, lebih banyak potensi kecepatan untuk setiap perangkat.
Alih-alih meningkatkan kecepatan untuk masing-masing perangkat, Wi-Fi 6 meningkatkan jaringan ketika sekelompok perangkat terhubung.
Pada awalnya, kecepatan koneksi Wi-Fi 6 tidak akan lebih cepat dari Wi-Fi sebelumnya. Laptop yang memiliki Wi-Fi 6 dan terhubung ke router Wi-Fi 6 mungkin hanya sedikit lebih cepat daripada laptop Wi-Fi 5 yang terhubung ke router Wi-Fi 5.
Namun, keadaan akan berubah ketika banyak perangkat yang terhubung ke jaringan Anda. Router yang ada pun akan makin kewalahan oleh permintaan dari banyak perangkat.
Karena itu, router Wi-Fi 6 dirancang untuk lebih efektif menjaga semua perangkat dengan data yang mereka butuhkan.
Bagaimana mendapatkan Wi-Fi 6?
Untuk bisa menikmati Wi-Fi 6, Anda harus beli perangkat baru. Generasi Wi-Fi mengandalkan perangkat baru, bukan hanya pembaruan software. Jadi Anda perlu membeli ponsel, laptop, dan sebagainya untuk mendapatkan versi baru Wi-Fi ini.
Ada dua teknologi utama yang membuat koneksi Wi-Fi 6 lebih cepat yakni MU-MIMO dan OFDMA. MU-MIMO, yang merupakan singkatan dari "multi-pengguna, banyak input, banyak output", sudah digunakan di router dan perangkat modern, tetapi Wi-Fi 6 memperbaruinya.
Teknologi ini memungkinkan router untuk berkomunikasi dengan beberapa perangkat pada saat yang bersamaan, alih-alih menyiarkan ke satu perangkat, lalu ke perangkat berikutnya, dan selanjutnya.
Penulis | : | Adam Rizal |
Editor | : | Adam Rizal |
KOMENTAR