Fitur tambahan baru dalam aplikasi itu adalah Intelligent Framing di mana subyek yang terpilih tetap berada di tengah frame dan distorsi gambar dikoreksi pada editan akhir.
Fitur lainnya pada kamera ini meliputi perekaman video Super Slow Motion hingga 1000 fps, hasil 4K HDMI yang tidak terkompresi dan perekaman film proxy dalam waktu bersamaan.
Selain video, fungsi fotografi juga ditaarkan dalam kamera ini. Ada Anti-distortion Shutter hinga 1/32000 detik dan dapat mengambil gambar hingga 16 fps untuk menangkap setiap momen emosi pada wajah subyek.
Dibanding pendahulunya, reproduksi warna sudah diperkaya agar terlihat seperti aslinya, juga ada efek khusus Soft Skin Effect untuk menutup ketidaksempurnaan pada warna kulit atau keriput.
Eye AF juga telah ditingkatkan, ketika tombol shutter ditekan setengah, otomatis akan fokus mengunci langsung pada mata subyek. Sony RX0 II akan tersedia pada akhir Mei dengah harga Rp9.999.000.
Penulis | : | Adam Rizal |
Editor | : | Adam Rizal |
KOMENTAR