Mesin hitung elektronik seperti kalkulator yang umum beredar, belum banyak yang bisa menampilkan bilangan pecahan. Termasuk kalkulator digital berbentuk aplikasi yang terpasang di smartphone.
Umumnya, aplikasi kalkulator menampilkan hasil hitungan berupa bilangan desmimal saja.
Google mencoba mengubah hal itu dengan memperbarui aplikasi kalkulatornya yang kini bisa menampilkan hasil pecahan dan bilangan desimal sekaligus.
Pembaruan ini muncul di Google Calculator versi 7.7. Seperti muncul di gambar di bawah ini, hasil hitungan akan muncul dalam bilangan desimal dan pecahan.
Misalnya untuk bilangan desimal 0,833333, di bagian bawah akan terpampang bentuk pecahannya yakni 5/6.
Tidak hanya bilangan bulat, simbol lain seperti phi (p) juga lebih mudah digunakan dan bisa muncul di hasil pecahan seperti dalam tangkapan layar.
Pengguna tidak perlu repot mencari simbol-simbol khusus seperti phi, persen, sin, cos, atau tan.
Karena opsi-opsi tersebut muncul di sisi atas keyboard angka. Hasil pecahan juga langsung muncul seketika setelah menekan tombol hasil (=).
Pembaruan lain juga terlihat, yakni tombol naviagasi yang transparan seperti dilansir Android Police.
Kemungkinan, tombol transparan ini akan menjadi persiapan Google menyambut Android Q yang akan lebih mengutamakan navigasi berupa gestur.
Kalkulator Google juga sudah menyediakan tema dark mode dengan latar belakang gelap.
Google versi terbaru ini sudah tersedia di Google Play Store. Jika belum ada pembaruan, kemungkinan Google masih menggulirkannya bertahap.
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Adam Rizal |
Editor | : | Adam Rizal |
KOMENTAR