Istilah “smart city” atau “future city” mengacu pada kota-kota besar yang bergantung pada teknologi untuk meningkatkan kualitas hidup penduduknya. Tanpa disadari, banyak dari kita sudah tinggal dan menikmati kehidupan di smart city. Jakarta misalnya, melakukan transformasi ke smart city berdasarkan 6 pilar, Smart- Governance, People, Living, Mobility, Economy dan Environment.
Kota-kota lain pun sama, di mana pemanfaatan aplikasi layanan masyarakat yang lebih pintar marak digunakan, sebut saja Trafi, Travoy (Jasa Marga), PLN Mobile, termasuk juga aplikasi waspada gempa atau indeks kualitas udara, pemandu berlalu lintas hingga layanan kesehatan. Di sana terlihat jelas pemanfaatan sensor, Internet of Things dan analitik data sebagai solusi beragam masalah publik,
Secara teknis, smart city adalah jaringan telematika urban yang membuka akses terhadap sumber pengetahuan secara terpusat dan terbarui secara real time, berisi informasi tentang layanan kota, status infrastruktur, dan juga penyaluran daya.
Tentunya, perangkat lunak yang tepat seperti platform IoT andal akan sangat dibutuhkan sebagai basis untuk mengumpulkan, menyatukan, dan mengelola data-data masif tanpa henti, sehingga informasi terbaru siap sedia dan digunakan sesuai kebutuhan masing-masing kota.
Penerapan teknologi terutama IoT dengan tepat adalah kunci kesuksesan smart city, dan Nexign menerapkan teknologi termutakhir unggulannya, seperti analitik prediktif di setiap solusi yang ditawarkannya untuk berbagai institusi dan bisnis. Tujuan akhirnya sama, yaitu meningkatkan kualitas hidup masyarakat Indonesia.
Sebagai contoh, platform IoT Nexign mengumpulkan data cuaca untuk memengaruhi mode operasional jaringan pendistribusian panas, dan berdasarkan data tersebut, insiden pipa air akan ditindaklanjuti dengan perubahan operasional transportasi kota. Dari sudut pandang ekonomi, hal ini membantu mengurangi biaya operasional secara signifikan sekaligus meningkatkan kualitas hidup warga.
Saat ini, perangkat lunak cerdas sudah terpasang pada sarana dan prasarana transportasi di beberapa kota. Ini membuktikan tingginya nilai platform IoT terstandar, yang dapat mengintegrasikan dan memroses data IoT dari semua perangkat lunak dengan benar untuk keuntungan kotanya.
Santan & Soft Space Tingkatkan Pengalaman Belanja di AirAsia dengan Teknologi Zebra
Penulis | : | Dayu Akbar |
Editor | : | Cakrawala |
KOMENTAR