Pabrikan smartphone asal Tiongkok, Meizu, ikut meramaikan persaingan smartphone di tanah air dengan merilis Meizu M6. Menyasar segmen entry level, Meizu M6 diklaim hadir sebagai pesaing terdekat Xiaomi Redmi 5A. Ini dibuktikan dengan harga jualnya yang mirip dengan Redmi 5A saat peluncuran pertama kali yaitu Rp999.000.
Dengan banderol serupa, Meizu menawarkan spesifikasi dan fitur yang tidak kalah menarik. Meizu M6 menggunakan chip Mediatek MTK6750 delapan inti (octa-core) dengan kapasitas RAM 2 GB dan ROM 16 GB. Kapasitas baterainya sedikit lebih unggul dengan Redmi 5A yaitu 3000 mAh sedangkan baterai Meizu M6 sebesar 3070 mAh.
Bahkan Meizu M6 sudah menyertakan sensor sidik jari dimana Redmi 5A tidk memilikinya. Sensor ini ditempatkan bersamaan dengan fungsi tombol Home yang memiliki fungsi tidak hanya untuk membuka kunci pada layar, tetapi juga untuk mengotorisasi pembayaran dengan lebih aman. Bahkan disertakan pula fitur Facial Unlock untuk membuka layar melalui pengenalan wajah
Dengan ukuran 5,2 inci, layarnya mengusung konsep desain kaca lengkung 2.5D yang membuatnya terlihat lebih elegan sekaligus menghasilkan tampilan gambar yang lebih baik. Meizu m6 memiliki rangka dari bahan polikarbonat dengan finishing metalik yang tersedia dalam 3 pilihan warna, hitam, biru, dan metalik. Desain yang mengombinasikan material klasik dengan rancangan unik ini menghasilkan tampilan yang stylish dan nyaman ketika digenggam.
Meizu M6 dibekali dengan kamera belakang resolusi 13 MP dengan PDAF (phase detection autofocus) dan memiliki bukaan lensa f/2.2. Sedangkan kamera depannya memiliki resolusi 8 MP dengan bukaan lensa cukup lebar yaitu f/2.0.
Meizu M6 mulai dipasarkan secara eksklusif di JD.ID mulai 2 Mei 2018 selama sepekan melalui program flash sale dengan harga Rp999.000 dari harga normal Rp1.199.000. Untuk layanan purna jual sejauh ini sudah tersedia di dua kota, Jakarta dan Surabaya. Menariknya, M6 memiliki masa garansi yang lebih lama yaitu 15 bulan.
Penulis | : | Dayu Akbar |
Editor | : | Rafki Fachrizal |
KOMENTAR