GIGABYTE beberapa hari lalu secara resmi meluncurkan lima monitor barunya di dunia. Kelima monitor tersebut ditujukan untuk gaming alias bermain gim dan hadir dengan layar datar maupun dengan layar lengkung. Semuanya tentu saja telah mengusung berbagai fitur untuk gaming, seperti response time yang cepat dan dukungan variable refresh rate, sehingga bisa memenuhi keinginan banyak gamer atau pemain gim.
Kelima monitor tersebut adalah GIGABYTE G27F, GIGABYTE G27Q, GIGABYTE G27FC, GIGABYTE G27QC, dan GIGABYTE G32QC. GIGABYTE G27F dan GIGABYTE G27Q merupakan monitor dengan layar datar, sedangkan GIGABYTE G27FC, GIGABYTE G27QC, dan GIGABYTE G32QC adalah monitor layar lengkung.
Baik GIGABYTE G27F maupun GIGABYTE G27Q, keduanya sama-sama menggunakan panel IPS dan memiliki ukuran diagonal layar sebesar 27 inci. Keduanya pun mendukung response time sebesar 1 ms dan sudah tersertifikasi AMD FreeSync Premium. Perbedaan antara GIGABYTE G27F dan GIGABYTE G27Q antara lain terletak pada resolusi, refresh rate, dan dukungan HDR. GIGABYTE G27F memiliki resolusi 1.920 x 1.080 piksel dengan refresh rate 144 Hz dan belum mendukung HDR. Sementara, GIGABYTE G27F memiliki spesifikasi lebih tinggi dengan resolusi 2.560 x 1.440 piksel, refresh rate 144 Hz yang bisa di-overclock ke 165 Hz, dan sudah HDR Ready. Perbedaan juga terdapat pada color gamut dari keduanya; GIGABYTE G27F mendukung 117% sRGB dan 92% DCI-P3, sedangkan GIGABYTE G27Q mendukung 120% sRGB dan 92% DCI-P3.
GIGABYTE G27FC dan GIGABYTE G27QC merupakan monitor layar lengkung dengan tingkat kelengkungan 1500R. Seperti varian layar datar, GIGABYTE G27QC juga memiliki spesifikasi yang lebih tinggi dari GIGABYTE G27FC. GIGABYTE G27QC memiliki resolusi lebih tinggi yakni 2.560 x 1.440 piksel, sudah HDR Ready, dan memiliki color gamut 120% sRGB dan 92% DCI-P3; sedangkan GIGABYTE G27FC memiliki resolusi 1.920 x 1.080 piksel, belum mendukung HDR, dan memiliki color gamut 120% sRGB dan 90% DCI-P3 Keduanya sama-sama berukuran 27 inci, mendukung response time 1 ms, refresh rate 165 Hz, dan tersertifikasi AMD FreeSync Premium. Panel yang digunakan sendiri adalah VA.
Sementara, GIGABYTE G32QC hadir dengan ukuran diagonal layar 31,5 inci dan merupakan monitor layar lengkung dengan tingkat kelengkungan 1500R. Seperti saudara lengkungnya yang berukuran lebih kecil, GIGABYTE G32QC juga menggunakan panel VA. Namun, GIGABYTE G32QC menawarkan color gamut lebih tinggi, yakni 124% sRGB dan 94% DCI-P3, dan sudah mendukung VESA DisplayHDR 400. Selain itu, GIGABYTE G32QC sudah mendukung pula AMD FreeSync Premium Pro yang antara lain menawarkan tambahan dukungan HDR dibandingkan AMD FreeSync Premium. Namun, GIGABYTE G32QC tidak dilengkapi sepasang speaker seperti keempat varian lainnya. Adapun untuk resolusi, response time, dan refresh rate; GIGABYTE G32QC memiliki 2.560 x 1.440 piksel, 1 ms, dan 165 Hz.
Para monitor gaming ini pun dilengkapi fitur tambahan yang bisa membantu saat bermain gim seperti Black Equalizer dan Aim Stabilizer. Black Equalizer akan "mengangkat" bagian yang gelap sehingga pengguna lebih mudah melihat detailnya, sedangkan Aim Stabilizer akan mengurangi motion blur sehingga pengguna lebih mudah melihat target saat membidik.
Spesifikasi singkat dari kelima monitor yang diluncurkan GIGABYTE itu bisa dilihat pada tabel berikut.
KOMENTAR