MediaTek baru saja mengumumkan SoC terbarunya, Helio G85. Seperti MediaTek Helio seri G90 maupun Helio G80 dan Helio G70 yang meluncur lebih dulu di dunia, MediaTek Helio G85 juga ditujukan untuk gaming alias bermain gim. MediaTek Helio G85 antara lain hadir dengan MediaTek HyperEngine yang diklaim mampu meningkatan pengalaman bermain gim. Dibandingkan MediaTek Helio G80 dan MediaTek Helio G70, MediaTek Helio G85 pun menawarkan GPU dengan frekuensi kerja alias clock lebih tinggi.
"MediaTek memperluas keluarga Helio G kami untuk memberikan pembuat perangkat opsi lebih banyak dalam mendesain smartphone yang menghantarkan pengalaman bermain gim yang elite," ujar Dr. Yenchi Lee (Assistant General Manager, Wireless Business Unit, MediaTek). "Helio G85 menghantarkan sebuah kombinasi dari performa impresif, konsumsi daya minimal, dan sekumpulan peningkatan untuk bermain gim lainnya sehingga para pengguna bisa menikmati gameplay yang cepat dan lancar," jelas Dr. Yenchi Lee lebih lanjut.
Seperti MediaTek Helio G80, MediaTek Helio G85 hadir dengan CPU yang memanfaatkan kombinasi ARM Cortex-A75 dan ARM Cortex-A55, tepatnya dual core Arm Cortex-A75 sampai 2 GHz dan hexa core Arm Cortex-A55 sampai 1,8 GHz. Sementara, untuk GPU-nya, MediaTek Helio G85 juga menggunakan Arm Mali-G52 MC2, tetapi sampai 1 GHz dan bukannya 950 MHz ala abangnya itu.
Adapun MediaTek HyperEngine menghadirkan kemampuan untuk secara cerdas mengelola sumber daya MediaTek Helio G85 untuk memastikan performa yang diberikan bisa dipertahankan serta memungkinkan gameplay yang lebih lama. MediaTek HyperEngine antara lain mengelola CPU, GPU, dan memori utama secara dinamis sesuai dengan hasil pengukuran terus menerus dari daya, termal, dan faktor-faktor gameplay lainnya; serta memprediksi Wi-Fi dan LTE secara bersamaan untuk memastikan koneksi dan meningkatkan waktu respons.
Selain itu, MediaTek Helio G85 juga menawarkan fitur-fitur lain, seperti dukungan multikamera dan juga dukungan AI (artificial intelligence) pada kamera, kemampuan voice wake-up, dan navigasi memanfaatkan inersia. MediaTek Helio G85 mendukung kamera dengan resolusi sampai 48 MP @ 17 fps maupun dua kamera yang beroperasi sekaligus sampai masing-masing 16 MP @ 30 fps. MediaTek Helio G85 tentunya mendukung berbagai jenis peruntukan kamera seperti untuk sudut lebar, teleskopik, dan makro; sedangkan kemampuan AI-nya bisa meningkatkan kinerja AI misalnya dalam mengenali subjek yang difoto. Sementara, untuk kemampuan voice wake-up yang terintegrasi, memungkinkan MediaTek Helio G85 antara lain mendukung Google Assistant dengan daya yang rendah; sedangkan navigasi memanfaatkan inersia memungkinkan MediaTek Helio G85 mendukung navigasi ketika misalnya GPS tidak tersedia.
Spesifikasi ringkas dari MediaTek Helio G85 bisa Anda lihat pada tabel berikut.
KOMENTAR