Hadirnya lini prosesor AMD Ryzen 4000 series membuat ASUS meluncurkan varian laptop yang dipersenjatai dengan prosesor tersebut, termasuk lini laptop gaming mereka. Salah satunya yaitu seri TUF yang merupakan seri laptop gaming yang memiliki kasta dibawah seri ROG yang menyasar kelas premium. Dari beberapa varian yang diluncurkan, salah satu seri yang mampir ke redaksi kami adalah seri TUF Gaming A15 FX506.
Dari sisi desain, TUF Gaming A15 FX506 ini menampilkan jati dirinya sebagai laptop gaming. Bodi cover-nya memiliki warna abu-abu dengan logo TUF yang menyatu. Meski covernya menggunakan material plastik, namun sudah mendapatkan sertifikasi ketahanan standar militer MIL-STD-810H dan telah lolos berbagai pengujian ekstrem seperti uji getaran, uji jatuh, dan uji ketahanan pada suhu serta kelembapan ekstrem.
Kesan laptop gaming yang besar dan berat tidak berlaku pada laptop ini. Dimensinya cukup ringkas dan masih nyaman dibawa dalam tas ukuran sedang. Apalagi bobotnya yang hanya 2,3 kg terbilang ringan untuk laptop kelas gaming.
Sebagai laptop gaming yang rentan suhu panas, ASUS menyertakan berbagai lubang udara untuk sirkulasi. Misalnya di kedua sisi kiri dan kanan berdekatan dengan area port konektivitas, di atas keyboard, di sisi belakang, serta tentu saja di bagian bawah.
Seri TUF Gaming A15 FX506 terdiri dari tiga pilihan prosesor yaitu AMD Ryzen 5-4600H, Ryzen 7-4800H, dan Ryzen 9 4900H. Dan unit yang kami terima menggunakan seri Ryzen 7-4800H. Prosesor ini memiliki 8 core dan 16 thread yang memiliki frekuensi clock maksimal hingga 4,2 GHz.
Sedangkan grafis yang digunakan pada unit ini adalah NVIDIA GeForce RTX 2060 yang menggunakan arsitektur Turing dan mendukung fitur Ray Tracing. Ray tracing adalah fitur yang mensimulasikan perilaku fisik cahaya agar menghadirkan perenderan kualitas sinematik secara real-time ke dalam game dengan visual terhebat dengan cara baru. Mudahnya, fitur ini akan menampilkan efek-efek yang lebih keren pada game yang mendukungnya.
Sebagai penunjang, laptop ini menggunakan memori RAM 8 GB. Meski "hanya" single-channel karena terdiri dari satu keping, namun RAM tersebut menggunakan memori speed yang cukup kencang, 3200 MHz. Jika ingin performa lebih kencang, Anda bisa menambahkan lagi dengan kapasitas yang sama karena laptop ini menyediakan satu slot kosong untuk itu.
Untuk storage hanya disertakan satu SSD dengan kapasitas 512 GB yang terbilang standar untuk laptop sekelas. Jika masih dirasa kurang, masih tersedia satu slot SSD kosong dan satu slot HDD 2,5 inci.
Layar IPS-nya berukuran 15,6 inci dengan resolusi full HD dan bezel berukuran cukup tipis dikelas laptop gaming. Ini bikin terlihat makin lega. Refresh rate yang dimilikinya yaitu 144Hz yang dipertegas dengan stiker yang menempel di sisi kiri bawah layar.
Keyboard-nya punya tombol backlit dengan warna RGB satu zona yang bisa diatur melalui software Armoury Crate. Disertakan pula area numpad serta beberapa tombol fungsi tanpa adanya tombol makro. Sebagai laptop gaming, tombol WASD serta tombol panah navigasi dibuat sedikit berbeda. Kami menyukai desain touchpad yang memiliki tombol fisik untuk fungsi klik. Saat digunakanya juga terasa empuk dengan landasan navigasi yang licin dan dukung multi gesture.
Untuk ketersediaan konektivitas, sisi kiri secara berurutan terdapat port adapter, LAN, HDMI, 2 port USB 3.2 type A Gen 1, USB 3.2 type C yang juga sudah mendukung DisplayPort, dan satu jack audio. Sedangkan sisi kanan hanya ada port USB 2.0 type A. Untuk konektivitas nirkabelnya ada WiFi 5 dan bluetooth 5.
ASUS TUF Gaming A15 FX506 dengan spesifikasi yang kami terima ini (Ryzen 7 4800H, RTX 2060, 8GB RAM, 512GB SSD) dibanderol dengan harga Rp20.299.000.
Penulis | : | Dayu Akbar |
Editor | : | Dayu Akbar |
KOMENTAR