Juni lalu, salah satu supercomputer tercepat di dunia yaitu Hawk diluncurkan. Bertempat di High-Performance Computing Center Stuttgart (HLRS), University of Stuttgart, Jerman, Hawk juga merupakan sistem general-purpose tercepat untuk komputasi ilmiah dan industri di Eropa.
Guna mengetahui seperti apa tampilan dari supercomputer tersebut, AMD menghadirkan jelajah virtual 360 derajat yang memungkinkan tiap orang dalam mengunjunginya secara virtual. Nantinya tiap orang bisa melihat-lihat seperti apa fisik dari supercomputer tersebut.
Jelajah virtual ini akan menghadirkan tampilan dalam yang langka hingga pencapaian teknis yang mengesankan pada supercomputer Eropa. Saat Anda 'bergerak' di sekitar jelajah virtual dan di antara rak, Anda akan menemukan tautan yang mengajak ke detail lebih lanjut tentang supercomputer Hawk. Tidak hanya itu, tiap sudut juga akan ditampilkan pula penjelasan secara langsung oleh Dr. Bastian Koller, Managing Director, HLRS yang menjelaskan cara kerja sistem dan aplikasinya.
Hawk adalah sistem HPE Apollo 9000 dengan 5.632 node yang tersebar di 44 kabinetnya, masing-masing node membawa dual AMD Epyc Rome 7742 CPU. Sistem ini juga menawarkan total memori 1,44 petabyte, interkoneksi Mellanox InfiniBand HDR200 dan penyimpanan disk 25 petabyte.
Secara keseluruhan, Hawk menghasilkan sekitar 26 petaflop puncak yang cukup untuk membuatnya 3,5 lebih kuat dari pendahulunya di HLRS (Hazel Hen) dan menempatkannya di urutan ke 35 dalam daftar Top 500 terbaru dari superkomputer paling kuat di dunia.
Hawk memungkinkan para ilmuwan dan insinyur untuk melakukan penelitian tentang fenomena yang lebih besar dan lebih kompleks sambil mendukung alur data yang intensif yang menggabungkan kecerdasan buatan, analisis data besar, pembelajaran mendalam dan simulasi.
Untuk mengunjungi jelajah virtual ini, Anda bisa mengunjungi tautan berikut.
Penulis | : | Dayu Akbar |
Editor | : | Dayu Akbar |
KOMENTAR