Saat ini beberapa daerah di Indonesia bisa dibilang telah memasuki masa new normal. Pada masa new normal, masyarakat yang terlibat sewajarnya menyesuaikan gaya hidupnya, misalnya dengan menjalankan protokol kesehatan yang ditentukan pemerintah. Nah, Samsung pun baru saja memberikan tiga tips dalam menjalani new normal di Indonesia tersebut menggunakan komputer tablet barunya, Galaxy Tab S6 Lite, utamanya untuk yang bekerja dari rumah — metode bekerja yang tetap lazim di new normal. Tujuannya agar pengguna Samsung Galaxy Tab S6 Lite bisa produktif dan gembira saat bekerja dari rumah.
Meski ditujukan untuk pemakai Samsung Galaxy Tab S6 Lite, tips yang disampaikan tetap bisa digunakan oleh banyak pihak. Adapun ketiga tips tersebut adalah seperti berikut ini.
1. Buat To-do List
Salah satu tantangan bekerja dari rumah adalah seringnya pekerja terganggu dengan hal-hal yang lazim ditemui di rumah. Gangguan tersebut bisa membuat pekerjaan tertunda, bahkan membuat pekerja kehilangan fokus dalam bekerja. Oleh karena itu, pekerja sebaiknya membuat hal-hal yang harus dilakukan setiap harinya alias to-do list harian.
Dengan Galaxy Tab S6 Lite urusan catat-mencatat merupakan hal yang mudah, apalagi komputer tablet ini dilengkapi dengan S-Pen yang merupakan stylus dan fitur Handwriting to Text yang berfungsi untuk mengonversikan tulisan tangan ke catatan. Begitu pula dengan penyuntingan berkat fitur Quick Highlighter yang memudahkan pekerja memilih yang ingin disunting.
2. Video Conference dengan Kamera yang Bagus
Berhubung bekerja dari rumah, salah satu metode untuk berkolaborasi adalah dengan video conference. Penggunaan aplikasi video conference seperti Zoom dan Hangout pun dilaporkan meningkat. Namun, agar video conference makin optimal, sebaiknya pekerja menggunakan kamera yang bagus. Selain itu, pekerja juga sebaiknya menggunakan perangkat yang memudahkan untuk menampilkan suatu dokumen, utamanya bisa ia sering harus melakukan presentasi.
Samsung Galaxy Tab S6 Lite bisa dijadikan pilihan untuk video conference. Pasalnya, Samsung Galaxy Tab S6 Lite dilengkapi dengan kamera depan 8 MP dan diperkuat dengan SoC Exynos 9611. Yang terakhir ini memudahkan pekerja untuk melakukan video conference sambil membuka aneka dokumen tanpa gangguan.
3. Luangkan Waktu untuk Beristirahat
Tidak ada salahnya untuk pekerja meluangkan waktu beristirahat di sela-sela pekerjaannya. Tujuannya untuk mengembalikan mood pekerja sehingga tetap bisa bekerja dengan efektif. Istirahat bisa dilakukan dengan berkomunikasi dengan orang di rumah, menonton film favorit di Netflix, sampai bermain gim.
Berhubung menggunakan sistem operasi Android, pekerja yang menggunakan Samsung Galaxy Tab S6 Lite bisa mengunduh beragam aplikasi yang ada di smartphone. Aplikasi yang bisa diunduh mulai dari aplikasi media sosial semacam Instagram dan Facebook, sampai aplikasi streaming seperti Netflix dan Viu. Selain itu, Samsung Galaxy Tab S6 Lite juga menggunakan layar luas 10,4 inci dan speaker ganda racikan AKG. Kombinasi yang membuatnya lebih nyaman untuk hiburan dibandingkan kebanyakan smartphone.
KOMENTAR