Xiaomi hari ini mengumumkan ketersediaan pilihan warna baru untuk smartphone Redmi Note 9 Pro yang ditawarkannya di Indonesia. Sebelumnya, terdapat tiga pilihan warna untuk Redmi Note 9 Pro di tanah air. Kehadiran pilihan warna baru itu tentunya akan memberikan lebih banyak pilihan kepada yang ingin membeli Redmi Note 9 Pro. Xiaomi pun menyebutkan Redmi Note 9 Pro kini sudah bisa dibeli "bebas" dalam artian tidak melalui flash sale lagi.
“Terima kasih atas dukungan terhadap keluarga Jawara seri Redmi Note 9, saya juga sangat senang berbagi kabar bahwa kini seri Redmi Note 9 bisa didapatkan oleh para pengguna kapan saja. Kami juga membawa varian warna baru yang diharapkan dapat memberikan lebih banyak pilihan lagi bagi para Mi Fans,” ujar Alvin Tse (Country Director, Xiaomi Indonesia).
Adapun pilihan warna baru dari Redmi Note 9 Pro adalah Aurora Blue. Sebelumnya, saat diluncurkan, Redmi Note 9 Pro di Indonesia memiliki pilihan warna Interstellar Grey, Tropical Green, dan Glacier White, seperti yang InfoKomputer beritakan di sini. Redmi Note 9 Pro dengan warna Aurora Blue tersebut pun sudah tersedia sejak hari ini. Ketika InfoKomputer menelusuri ke salah satu e-commerce populer di Indonesia, pilihan warna baru itu memang sudah ada. Sementara untuk saudara Redmi Note 9 Pro, yakni Redmi Note 9, Xiaomi tidak menyebutkan perihal pilihan warna tambahan.
Redmi Note 9 Pro sendiri hadir dengan SoC Qualcomm Snapdragon 720G, memori utama 6 GB atau 8 GB, media simpan 64 GB atau 128 GB, layar 6,67 inci dengan resolusi 2.400 x 1.080 piksel, empat kamera belakang (64 MP, 8 MP, 5 MP, 2 MP) dan satu kamera depan (16 MP), baterai 5.020 mAh, serta sistem operasi Android 10 dengan MIUI 11. Seperti Redmi Note 8 Pro, Redmi Note 9 Pro juga dilengkapi NFC.
Redmi Note 9 Pro yang memiliki memori utama 6 GB dan media simpan 64 GB ditawarkan dengan harga Rp3.399.000. Sementara, Redmi Note 9 Pro yang memanfaatkan memori utama 8 GB dan media simpan 128 GB ditawarkan dengan harga Rp3.799.000.
KOMENTAR