TrendForce hari ini menyampaikan temuannya mengenai produksi smartphone secara global pada kuartal kedua tahun 2020. Menurut TrendForce, pada kuartal yang baru lalu itu, produksi smartphone di dunia memang mengalami sedikit peningkatan dibandingkan kuartal sebelumnya. Namun, bila dibandingkan dengan kuartal kedua 2019, produksi smartphone secara global pada kuartal kedua 2020 menurun drastis. Penyebabnya tentu saja pandemi COVID-19 yang mengganggu ekonomi dan produksi.
Adapun besarnya penurunan jumlah smartphone yang diproduksi di dunia pada kuartal kedua 2020 terhadap kuartal kedua 2019, adalah sekitar 16,7%. Banyaknya unit smartphone yang diproduksi secara global pada kuartal kedua 2020 sendiri adalah sekitar 286,1 juta unit. Dibandingkan kuartal pertama 2020, jumlah smartphone yang diproduksi di dunia pada kuartal kedua 2020 sedikit bertumbuh, yakni sekitar 2,2%.
Meskipun begitu, TrendForce memperkirakan peningkatan kuartal terhadap kuartal yang lebih besar akan hadir pada kuartal ketiga 2020. Dengan kata lain, TrendForce memprediksikan jumlah smartphone yang diproduksi di dunia pada kuartal ketiga 2020 akan bertumbuh pesat dibandingkan kuartal kedua 2020.
Pasalnya, TrendForce mengindikasikan banyak pemerintah di berbagai negara yang telah mulai mengurangi beberapa pembatasan sehubungan pandemi COVID-19; pembatasan yang ditujukan untuk menekan penyebaran COVID-19. Selain itu, pemerintah-pemerintah bersangkutan juga sudah meluncurkan stimulus ekonomi untuk membangkitkan permintaan konsumen.
TrendForce pun meyakini jumlah smartphone yang diproduksi secara global akan bertumbuh lebih dari 10% pada kuartal ketiga 2020 ketika dibandingkan kuartal sebelumnya. Meski jumlah smartphone yang diproduksi di dunia tetap turun ketika dibandingkan kuartal yang sama tahun lalu, TrendForce memercayai penurunannya akan lebih kecil dibandingkan kuartal kedua 2020.
TrendForce memperkirakan peningkatan jumlah smartphone yang diproduksi secara global pada kuartal ketiga 2020 terhadap kuartal kedua 2020, adalah sekitar 17,2%. Banyaknya unit smartphone yang diproduksi secara global pada kuartal ketiga 2020 diprediksi sekitar 335,2 juta unit. Sementara, dibandingkan kuartal ketiga 2019, jumlah smartphone yang diproduksi di dunia pada kuartal ketiga 2020 itu lebih sedikit sekitar 10,1%.
Adapun enam besar vendor smartphone berdasarkan produksi pada kuartal kedua 2020 menurut TrendForce adalah Samsung, Huawei, Apple. Xiaomi, OPPO, dan vivo. Masing-masing memiliki porsi sekitar 19,2%; 18,2%; 14,3%; 10,3%; 9,6%; dan 9,3%.
KOMENTAR