Microchip baru saja mengenalkan WFI32E01PC yang merupakan modul MCU (microcontroller unit) Wi-Fi Trust&GO pertamanya. Microchip mengklaim WFI32E01PC menggabungkan MCU kelas industri, koneksi Wi-Fi yang tangguh, serta perangkat keras untuk keamanan dan autentikasi. Dengan kombinasi tersebut, Microchip WFI32E01PC memudahkan para desainer perangkat embedded melakukan pekerjaannya. Pasalnya, bila menggunakan cip yang terpisah, apalagi bila dari vendor yang berbeda, dukungan yang diberikan oleh setiap vendor lebih spesifik untuk produknya bukan untuk sistem keseluruhan.
“Dengan meningkatnya serangan, enkripsi data secara tradisional memanfaatkan peranti lunak tidak lagi memadai untuk melindungi data yang dikirimkan. Perangkat membutuhkan identitas yang hardcoded, dapat diverifikasi, dan dapat dipercaya untuk terhubung secara aman ke cloud,” ujar Steve Caldwell (Wakil Presiden Unit Bisnis Solusi Nirkabel Microchip). “Ini adalah MCU pertama yang aman dan pre-provisioned dengan Wi-Fi yang dikirimkan langsung dari pabrik atau melalui distribusi,” tambahnya.
Microchip WFI32E01PC sendiri ditujukan untuk IIoT (industrial Internet of things) dan juga penggunaan di rumah. Untuk penggunaan di rumah, Microchip WFI32E01PC misalnya bisa dimanfaatkan untuk mengontrol pendingin ruangan, pintu garasi, dan kipas. Sementara, untuk IIoT, dengan MCU-nya, Microchip WFI32E01PC bisa diprogram untuk berbagai keperluan. Bahkan, Microchip menyiratkan, perusahaan bisa tidak perlu lagi menambahkan MCU tersendiri untuk sistem IIoT yang mencakup WFI32E01PC.
Sementara, untuk Wi-Fi-nya, Microchip mengklaim WFI32E01PC compliant terhadap spesifikasi Wi-Fi Alliance dan tersertifikasi penuh dengan FCC (Federal Communications Commission), IC (Industry Canada), dan European RED (Radio Equipment Directive). Selain itu, sebagai perangkat Trust&GO, Microchip WFI32E01PC sudah mengusung secure element yang telah dikonfigurasi (pre-configured) dan telah di-provision (pre-provisioned) untuk autentikasi cloud secara aman.
Terdapat pula perkakas pengembangan yang menyertakan PIC32MZW1 Curiosity Board. Microchip pun menawarkan beberapa opsi untuk dukungan peranti lunak dan keras. Adapun PIC32MZW1 Curiosity Board telah memenuhi syarat untuk AWS (Amazon Web Services) IoT Core.
Microchip WFI32E01PC-I yang merupakan SMD (surface mounted device) dengan 54 pin dan berukuran 24,5 x 20,5 x 2,5 mm, ditawarkan dengan harga mulai dari US$8,14. Harga tersebut berlaku untuk pembelian minimal 10.000 unit.
KOMENTAR