Poly hari ini di Jakarta menyampaikan peluncuran lini Poly Sync yang merupakan lini baru dari Poly akan smart, USB, dan Bluetooth speakerphone. Aneka speakerphone baru Poly tersebut ditujukan untuk menjawab kebutuhan bekerja masa ini yang bisa dilakukan dari mana saja, baik di rumah maupun di kantor. Pasalnya, berbagai speakerphone yang diluncurkan Poly itu dilengkapi teknologi mikrofon terbaru; teknologi mikrofon yang bisa menangkap suara pembicara sembari meredam noise atau suara sekitar yang menggangu. Alhasil suara pembicara akan terdengar lebih jelas.
“Banyak pekerja di Jakarta mengadopsi model kerja hybrid--membagi waktu kerja mereka untuk keperluan kantor dari rumah,” ujar Samir Sayed (Managing Director, ASEAN & Korea, Poly). “Lini Poly Sync menawarkan fleksibilitas dan menjawab kebutuhan akan model kerja hybrid di mana pun mereka berada, memberikan pengalaman level enterprise yang meningkatkan produktivitas untuk segala cara kerja,” imbuhnya.
Terdapat empat speakerphone lini Poly Sync yang diumumkan Poly hari ini. Keempatnya adalah Poly Sync 20, Poly Sync 20+, Poly Sync 40, dan Poly Sync 60. Perbedaan utama antara Poly Sync 20, Poly Sync 40, dan Poly Sync 60 adalah pada ukuran ruang yang menjadi peruntukkannya. Meski tidak menyebutkan secara spesifik ukurannya, Poly Sync 60 ditujukan untuk ruang rapat maupun ruang konferensi yang besar, lebih besar dari Poly Sync 40 dan Poly Sync 20. Poly Sync 40 sendiri berada di tengah dan Poly Sync 20 adalah yang paling kecil. Adapun Poly Sync 20+ menawarkan kelengkapan tambahan dibandingkan Poly Sync 20.
Poly Sync 20 dan 20+
Poly Sync 20 merupakan speakerphone portabel yang dirancang untuk lingkungan kerja hibrida. Poly menyebutkan Poly Sync 20 hadir dengan tiga fungsi sekaligus, yakni personal speakerphone, speaker musik portabel, dan charger smartphone. Poly Sync 20 cocok untuk pengguna yang sering berpindah-pindah tempat dalam melakukan pekerjaan atau aktivitasnya. Apalagi, Poly mengklaim Poly Sync 20 memiliki desain yang ringkas dan apik plus dilengkapi pelindung yang melindunginya ketika dibawa-bawa. Poly Sync 20 sendiri dilengkapi dengan tiga mikrofon. Terdapat sebuah tombol yang bisa dipersonalisasi oleh pengguna. Adapun baterainya bisa bertahan sampai 20 jam waktu bicara. Poly Sync 20+ menambahkan adaptor USB BT600. Adaptor ini bisa untuk PC desktop yang belum memiliki konektivitas Bluetooth. Terdapat pula versi Microsoft Teams dari Poly Sync 20 yang dilengkapi dengan tombol Teams untuk memudahkan pemanggilan aplikasi Teams.
Poly Sync 40
Seperti telah disebutkan, Poly Sync 40 memiliki volume suara yang lebih besar dibanding Poly Sync 20 dan mikrofon yang mampu menangkap suara lebih luas. Pengguna pun bisa menghubungkan dua unit Poly Sync 40 untuk saling terkoneksi secara nirkabel. Alhasil, Poly Sync 40 lebih bisa disesuaikan dengan ukuran ruang rapat atau koferensi yang beragam. Serupa Poly Sync 20, baterai Poly Sync 40 juga diklaim bisa bertahan sampai 20 jam waktu bicara. Poly menambahkan pula bahwa Poly Sync 40, seperti kedua saudaranya, dilengkapi algoritme canggih dalam memproses sinyal digital sehingga memastikan kedua pihak yang terhubung menerima suara yang jernih dan tersinkronisasi.
Poly Sync 60
Poly Sync 60 merupakan speakerphone terbesar pada lini Poly Sync. Poly Sync 60 ditujukan untuk ruang rapat maupun ruang konferensi yang berukuran lebih besar. Poly Sync 60 dilengkapi dengan enam mikrofon dan bukannya tiga seperti Poly Sync 20 dan Poly Sync 40. Begitu pula dengan built-in speaker; Poly Sync 60 memiliki dua dan bukannya satu. Poly pun mengklaim Poly Sync 60 bisa menangkap suara dalam ruang rapat atau ruang konferensi dan secara otomatis melakukan penyesuaian sehingga setiap pihak yang terhubung menerima pengalaman audio yang menyenangkan.
Meski tidak menyebutkan harganya, Poly menyampakan bahwa Poly Sync 20 telah tersedia di Indonesia. Sementara, untuk Poly Sync 40 dan Poly Sync 60, akan tersedia di Indonesia pada pertengahan tahun 2021.
KOMENTAR