Nexgen English Online co. beberapa waktu yang lalu meluncurkan neoPrep+ di dunia. neoPrep+ adalah program pembelajaran Bahasa Inggris berbasis aplikasi yang ditujukan Nexgen English Online untuk siswa sekolah menengah, baik pertama maupun atas. Kehadiran neoPrep+ ini menyusul neo+ yang tersedia lebih dulu dan ditujukan Nexgen English Online untuk orang dewasa. Dengan penyesuaikan yang telah dilakukan, Nexgen English Online mengklaim neoPrep+ cocok untuk siswa sekolah menengah di Indonesia yang ingin sukses dalam lingkungan akademik yang yang memiliki persyaratan Bahasa Inggris tertentu, termasuk studi lanjutan di luar negeri yang sesuai.
“Organisasi pendidikan di seluruh dunia dapat menerapkan neoPrep+ untuk kebutuhan pembelajaran di kelas atau jarak jauh mereka dan dapat melacak penempatan siswa, kemajuan, skor, dan sertifikat yang diperoleh, sembari siswa belajar Bahasa Inggris dari lingkungan aman pilihan mereka. Untuk mengelola catatan siswa dengan aman, guru dan administrator memiliki akses ke Dasbor Universal neo yang kuat,” sebut Ian Adam (CEO Nexgen English Online Co.).
Nexgen English Online menyebutkan bahwa ekosistem pembelajaran neo-nya yang bertenaga dan fleksibel mampu memberikan solusi yang mobile — seperti smartphone — sepenuhnya. Selain itu, ekosistem pembelajaran neo tersebut juga beradaptasi dengan setiap siswa menggunakan AI (artificial intelligence) dan SR (speech recognition) tingkat lanjut.
Nexgen English Online mengklaim pula, berdasarkan data mendalam yang dikumpulkan lebih dari 30 tahun dari lebih 25 juta pembelajar Bahasa Inggris di seluruh dunia, bahwa neoPrep+ memberikan siswa keterampilan berbahasa Inggris akademik yang mereka butuhkan untuk unggul dalam mata pelajaran seperti matematika, sains, dan sejarah. Tak hanya itu, neoPrep+ juga memberikan keterampilan percakapan yang dibutuhkan siswa untuk lingkungan sosial sekolah.
“Hal ini merupakan bentuk nyata komitmen kami untuk terus dapat memberikan pelatihan Bahasa Inggris yang berkualitas dan dapat memberikan kepercayaan diri dan akselarasi dalam penguasaannya untuk semua kalangan umur masyarakat khususnya di Indonesia selain mendukung program pemerintah untuk pembangunan sumber daya manusia di Indonesia melalui inisiatif kartu prakerja yang kami pun juga ikut berkontribusi di dalamnya” pungkas Artnandia Priaji (Chief Representative Officer Nexgen di Indonesia).
KOMENTAR