Huawei akan meluncurkan sistem operasi HarmonyOS Huawei pada 2 Juni yang akan menggantikan sistem operasi Android.
Huawei yakin bakal ada 300 juta perangkat yang bakal terinstal HarmonyOS pada akhir tahun ini.
Huawei telah memposting teaser acara 2 Juni dengan petunjuk MatePad Pro2 dan Huawei Watch 3 terbaru sekaligus menjadi perangkat pertama menjalankan HarmonyOS di luar boks.
Namun, agenda utama acara itu adalah pembaruan perangkat yang ada dari Android ke HarmonyOS. Sebuah proses yang diharapkan akan segera dimulai dan kemungkinan akan dimulai pada acara 2 Juni.
Menurut sumber, batch pertama ponsel yang akan bermigrasi ke HarmonyOS- termasuk Mate 40, Mate 40 Pro, Mate 40 Pro+, Mate 40 RS, Mate X2, nova 8, nova 8 pro dan MatePad Pro seperti dikutip GSM Arena.
Sumber tersebut juga mencatat bahwa banyak perangkat di toko offline telah diperbarui ke HarmonyOS. Pengalaman langsung akan dimulai segera setelah acara 2 Juni.
Tampaknya, ini hanyalah gelombang pertama perangkat yang mendapatkan pembaruan HarmonyOS, dengan lebih banyak lagi yang sedang diproses.
Source | : | GSM Arena |
Penulis | : | Adam Rizal |
Editor | : | Adam Rizal |
KOMENTAR