Realme akan meluncurkan smartphone terbarunya Realme 8s di pasar sekaligus melengkapi varian Realme 8, 8 Pro, dan 8 5G yang telah hadir di pasar. Bocoran spesifikasi Realme 8s pun telah menyeruak di dunia maya.
Pembocor gadget kenamaan di Twitter, @OnLeaks memamerkan sebuah foto yang diduga Realme 8s. Realme 8s akan mengusung layar IPS LCD 6,5 inci dengan refresh rate 90Hz.
HP itu mengusung chip MediaTek Dimensity 810 dan mendukung konektivitas 5G. HP itu memiliki tiga kamera yang disusun secara vertikal dalam sebuah wadah berbentuk persegi berikut dengan modul LED Flash. Kamera utamanya disinyalir beresolusi 64 MP. Di bagian depan, Realme 8s memiliki kamera selfie beresolusi 16 MP.
Di bagian bawah HP itu, ada sebuah port USB Type-C yang sejajar dengan jack audio 3.5 mm dan speaker. Kemudian, di samping kanan, tertanam tombol daya. Slot kartu SIM berada di sisi sebaliknya.
HP itu menjalankan sistem operasi Android 11 berlapis tampilan antarmuka Realme UI 2.0. Realme 8s mengusung dua opsi kapasitas RAM yakni 6 GB atau 8 GB serta dua varian memori internal yaitu 128 GB atau 256 GB seperti dikutip Gizchina.
Rumor lainnya menyebut bahwa Realme 8s akan menawarkan opsi Extended RAM, di mana pengguna dapat memperluas kapasitas RAM hingga 5 GB. HP itu akan mengusung baterai berkapasitas 5.000 mAh yang mendukung pengisian daya cepat 33 watt.
HP 5G Termurah
Tidak lama setelah jaringan 5G mulai diresmikan di Indonesia, beberapa brand smartphone mulai berlomba-lomba menghadirkan dukungan jaringan tersebut. Begitu pula dengan realme yang memberikan kejutan dengan menghadirkan seri terbarunya yaitu realme 8 5G. Yang menarik adalah hingga artikel ini dibuat, realme 8 5G jadi smartphone 5G paling murah se-Indonesia.
realme sendiri telah mengkonfirmasi bahwa realme 8 5G sudah bisa digunakan oleh operator Telkomsel yang jaringannya menggunakan frekuensi 2,3 GHz atau band 40. Sementara untuk frekuensi band dari Indosat yang menggunakan frekuensi 1,8 GHz atau band 3, realme belum melakukan uji coba. Meski demikian, secara spesifikasi realme 8 5G seharusnya bakal bisa menggunakannya.
Selain unggulkan dukungan jaringan 5G, realme 8 5G dipersenjatai dengan chipset Dimensity 700 yang memiliki frekuensi clock sedikit di atas Dimensity 720. Chipset dengan fabrikasi 7-nanometer ini merupakan chipset high-end di kelas mid-range, dan mencatatkan skor AnTuTu sebesar 360.000 lebih, lebih tinggi dibanding dengan prosesor 5G lainnya yang beredar saat ini di pasaran.
Layarnya memiliki ukuran 6,5 inci FHD+ yang memiliki kecepatan refresh rate hingga 90 Hz yang dapat mengurangi keburaman dan menghasilkan pergerakan layar lebih halus.
Secara dimensi, realme 8 5G punya bdoi tipis dengan ketebalan hanya 8,5 mm dan bobot yang ringan yaitu 185 gram. Desainnya dibuat dengan konsep Dynamic Speed Light yang menyerupai sorot lampu mobil balap yang terinspirasi dari film Fast & Furious 9 yang berkolaborasi dengan realme.
Source | : | Gizchina |
Penulis | : | Adam Rizal |
Editor | : | Adam Rizal |
KOMENTAR