Whatsapp memiliki banyak fitur yang bisa digunakan agar bisa menyembunyikan chat, membuatnya tampak tidak terbaca, dan lain sebagainya.
Berbagai trik ini biasanya digunakan agar pengguna bisa memilih pesan penting, atau ketika sedang menghindar. Cara menyembunyikan chat Whatsapp bisa dilakukan di semua HP.
Selain itu, ada banyak cara lainnya untuk menghindari pengirim pesan tertentu. Seperti bisa membaca pesan masuk tanpa terlihat sudah terbaca atau berubah warna centangnya menjadi biru. Atau bahkan pesan sudah masuk tapi terlihat hanya centang satu.
Nah, langsung saja simak bagaimana trik-trik yang bisa digunakan pengguna agar bisa menyembunyikan chat WA dan melakukan beberapa trik untuk melindungi privacy berikut!
Cara menyembunyikan chat Whatsapp biasa tanpa aplikasi ini sebenarnya sudah ada sejak 2019. Dengan menggunakan fitur ini Anda tidak akan melihat percakapan untuk akun tertentu atau percakapan dalam grup. Biasanya fitur ini digunakan agar tidak memunculkan notifikasi yang sifatnya mengganggu pengguna.
Dengan fitur ini chat akan diarsipkan secara otomatis dan bila ada chat masuk tidak akan muncul dalam notifikasi. Cara ini lebih efektif daripada harus memblokir nomor WA yang dirasa mengganggu. Karena biasanya, jika ketahuan diblokir akan ketahuan oleh pemilik WA yang ingin diblokir, dan pastinya muncul perasaan tidak mengenakkan.
Anda pun bisa mengembalikan fungsi seperti sedia kala secara manual. Nah, langsung saja begini cara menyembunyikan chat yang punya situs resmi di Whastapp.com ini.
Cara ini pastinya sangat efektif untuk menyembunyikan chat-chat yang dianggap tidak penting atau bahkan mengganggu. Selain itu, cara menyembunyikan chat Whatsapp di Android ini juga tidak akan ketahuan oleh orang yang ingin disembunyikan chatnya.
Ketika ingin mengembalikan chat pada kondisi normal juga sangat mudah. Caranya sebagai berikut:
Itulah cara menyembunyikan chat yang lebih efektif daripada harus memblokir nomor pengguna. Karena pemblokiran biasanya malah akan membuat masalah baru muncul.
Untuk cara yang satu ini biasanya dilakukan karena pengguna WA menerima chat yang dianggap sangat mengganggu. Memang banyak orang yang menggunakan WA secara tidak baik, bahkan banyak yang menggunakannya untuk menipu.
Dengan menggunakan cara ini, tentunya Anda tidak akan lagi menerima pesan dari pengirim pesan yang mengganggu tersebut. Orang tersebut juga tidak akan bisa mengirim pesan ke nomor atau akun WA Anda.
Penulis | : | Adam Rizal |
Editor | : | Adam Rizal |
KOMENTAR