Gojek resmi mengumumkan peluncuran layanan baru Gocar Premium di negara SIngapura. Layanan tersebut menawarkan pemesanan taksi online dengan fasilitas mewah.
Adapun fasilitas mewah tersebut mulai dari tempat duduk yang nyaman hingga interior kabin yang berukuran luas.
Layanan baru ini dibangun di atas komitmen Gojek untuk meningkatkan layanan ride-hailing di Singapura, memberikan peningkatan bagi mitra pengemudi dan pengalaman para pengguna Gojek.
Perusahaan juga mengklaim bahwa pengguna tidak perlu menunggu lama ketika memesan layanan ini lantaran ketersediaannya armadanya yang akan diperbanyak.
Tarif GoCar Premium dikenakan biaya 30-50% lebih tinggi daripada GoCar biasa. Tarif tersebut didasarkan pada jarak dan biaya tambahan mungkin berlaku.
“Kami sangat senang meluncurkan GoCar Premium karena kami terus melakukan investasi strategis di Singapura, yang bertujuan untuk memperkuat penawaran kami di pasar dan meningkatkan pengalaman bagi pengguna kami,” ujar Lien Choong Luen, General Manager Gojek Singapura, dikutip dari Deal Street Asia.
“Pengguna dapat memilih untuk menikmati perjalanan premium dengan kualitas layanan dan kenyamanan yang lebih tinggi dengan harga terjangkau, sementara penawaran layanan baru juga memberi mitra pengemudi kami peluang penghasilan yang lebih besar, membantu mereka membangun mata pencaharian yang berkelanjutan di platform kami,” tambah Lien.
Peluncuran GoCar Premium mengikuti peningkatan terbaru lainnya pada platform Gojek termasuk peluncuran GoCar XL, GoCorp dan GoTaxi.
Targetnya, GoCar Premium akan mengaspal di Singapura mulai 14 Februari 2022 dan akses ke layanan ini akan digulirkan secara bertahap ke seluruh pengguna Gojek.
Pengguna perlu memperbarui aplikasi ke versi 4.34 atau lebih baru untuk bisa mengakses layanan GoCar Premium.
Baca Juga: Gojek Bakal Gunakan 100 Persen Motor Listrik pada 2030
Penulis | : | Rafki Fachrizal |
Editor | : | Rafki Fachrizal |
KOMENTAR