Realme Indoneia juga meluncurkan Narzo 50A Prime ke Indonesia, bersamaan dengan peluncuran GT 2 Pro dan Narzo 50. Sayanganya, realme tidak menyertakan charger di dalam boks penjualan HP Narzo 50A Prime.
Marketing Director Realme Indonesia, Palson Yi mengatakan alasan utama realme tidak menghadirkan charger di kotak penjualan Realme Narzo 50A Prime adalah menciptakan pesan ramah lingkungan.
"Ada beberapa alasan, pertama yang pasti ini adalah bentuk komitmen kami untuk ramah lingkungan," ujar Palson dalam sesi tanya jawab, Selasa (22/3/2022).
Alasan kedua, realme menilai setiap pemilik HP di rumahnya sudah memiliki charger sehingga konsumen bisa memanfaatkan charger yang sudah mereka miliki untuk dipakai di Realme Narzo 50A Prime.
"Berdasarkan data yang kami punya, setiap orang di rumah itu sudah memiliki charger. Jadi mereka bisa memakai charger yang sudah ada, dan itu bisa menghemat pembelian Realme Narzo 50A Prime," tutur Palson.
Manager Pemasaran Produk Senior Realme, Kwan Jun Jie juga meminta pembeli Realme Narzo 50A Prime membeli charger original supaya bisa memperpanjang masa pakai baterai ponsel.
"Apa dapat garansi? Jadi ketika dibawa ke service center, kami periksa dulu apakah penyebab (kerusakan baterai) disebabkan dari charger Realme atau third party. Makanya kami selalu merekomendasikan charger dari kami, agar bisa memperpanjang masa pakainya," jelas pria yang akrab disapa JJ ini.
Spesifikasi
Realme Narzo 50A Prime mengusung layar LCD 6,6 inci dengan resolusi Full HD+ atau 2408 x 1080 piksel, rasio 90,7 persen, dan kecerahan 600 nits. Realme Narzo 50A Prime hadir dengan kamera utama 50MP, kamera B&W 2MP, dan kamera makro 2MP. Lalu kamera selfie berukuran 8MP.
Realme Narzo 50A Prime mengusung chipset Unisoc T612 dengan opsi penyimpanan 4GB/64GB dan 4GB/128GB serta tampilan Realme UI R Edition. HP itu mengusung baterainya berkapasitas 5.000mAh dengan charger 18W tapi chargernya tidak disertakan dalam boks. Fitur lainnya yaitu dual SIM, 4G, jack audio 3.5mm, USB-C, dan sensor fingerprint di samping.
Harga Narzo 50A Prime di Indonesia adalah Rp 2 juta untuk varian 4 GB/64 GB dan Rp 2,2 juta untuk model 4 GB/128 GB. Realme Narzo 50A Prime sudah bisa dibeli mulai hari ini di website resmi Realme dan beberapa toko online seperti Shopee dan Akulaku.
KOMENTAR