Oppo mengonfirmasi Oppo Reno 8 Pro akan menjadi smartphone pertama di dunia yang memakai chipset Snapdragon 7 Gen 1.
Hal itu diumumkan Oppo lewat akun Weibo bahwa Oppo Reno8 Pro hadir dengan chipset yang dibangun dengan fabrikasi 4nm tersebut.
Oppo Reno8 Pro mengusung layar AMOLED 6,43 inci dengan resolusi FHD+, tiga kamera belakang dan opsi penyimpanan 8GB/128GB dan 8GB/256GB.
Oppo Reno8 Pro akan tersedua varian warna Clear Sky Blue, Slightly Drunk, dan Night Tour Black. Oppo Reno8 Pro akan diluncurkan pada 23 Mei bersamaan dengan jajaran Reno8 lainnya.
Qualcomm mengklaim Snapdragon 7 Gen 1 menawarkan kinerja GPU hingga 20 persen lebih tinggi dan performa AI meningkat 30 persen ketimbang generasi sebelumnya seperti dikutip Gizmochina.
Tak hanya itu, Oppo Find X5 Pro akan mengusung chip Marisilicon X yang dapat mengoptimalkan gambar, meningkatkan daya komputasi sistem, dan menyempurnakan foto low light.
Chipset Marisilicon X memberikan AI computing real-time untuk meningkatkan efisiensi daya dan menghemat baterai ponsel.
Snapdragon 7 Gen 1 Mobile Platform
Snapdragon 7 Gen 1 menghadirkan pilihan fitur dan teknologi kelas tinggi yang ditunggu pengguna di seluruh dunia, seperti game mobile yang terbaik, konektivitas berkecepatan tinggi, hiburan cerdas dan pengambilan gambar yang luar biasa. Snapdragon 7 Gen 1 akan diadopsi oleh OEM dan merek global terkemuka termasuk HONOR, OPPO, dan Xiaomi, dengan perangkat komersial diharapkan akan tersedia pada Q2 2022.
Mobile Gaming yang terbaik: Fitur Snapdragon 7 menghadirkan beberapa fitur Snapdragon Elite Gaming, seperti Adreno Frame Motion Engine, yang dapat menggandakan framerate untuk meningkatkan kualitas konten sambil mempertahankan konsumsi daya yang sama. GPU Adreno yang ditingkatkan memberikan rendering grafis 20% lebih cepat. Platform ini juga mendukung Quad HD+ Display yang imersif dan audio yang diperkuat dengan fitur anti-howling unruk permainan multipemain.
Pengambilan gambar yang luar biasa: Snapdragon 7 Gen 1 dilengkapi dengan Qualcomm Spectra™ triple ISP sehingga pengguna dapat memotret dari 3 kamera secara bersamaan atau mengambil foto dengan resolusi 200MP –pertama dalam seri Snapdragon 7. Pengguna dapat memanfaatkan HDR 4K yang menghasilkan foto dengan kontras, ketajaman dan realisme luar biasa yang menghasilkan kecerahan tinggi dan hitam yang pekat.
Hiburan cerdas: Gabungkan kemampuan kamera Snapdragon 7 dengan 7th Gen Qualcomm AI Engine memungkinkan Deep Learning Face Detect, berdasarkan 300 facial landmark, yang memungkinkan fokus otomatis yang lebih akurat – bahkan saat mengenakan masker. Snapdragon 7 Gen 1 juga menghadirkan peningkatan kinerja AI hingga 30%.
Keamanan seperti Brankas: Snapdragon 7 Gen 1 menyertakan Trust Management Engine khusus dan Android Ready SE – pertama pada seri Snapdragon 7 – yang memprioritaskan keamanan dan perlindungan infromasi pengguna.
Konektivitas berkecepatan tinggi: Snapdragon 7 Gen 1 memiliki fitur Snapdragon X62 5G Modem-RF System generasi ke-4 dan FastConnect 6900 yang menghadirkan Wi-Fi dan Bluetooth superior – dengan Snapdragon Sound – yang pertama pada seri Snapdragon 7 untuk mencegah getaran dan menciptakan pengalaman yang imersif.
Source | : | Gizmochina |
Penulis | : | Rizal |
Editor | : | Rizal |
KOMENTAR