Para vendor smartphone terus meningkatkan inovasi pengembangan sensor kamera smartphone dan ikut menggerus pasar kamera digital.
Sayangnya, pabrikan kamera pesimistis teknologi kamera smartphone akan mengalahkan kamera digital yang fokus pada inovasi pengembangan kamera.
Sayangnya, Presiden dan CEO Sony Semiconductor Solutions (SSS), Terushi Shimizu memprediksi kualitas gambar kamera smartphone akan melampaui kualitas kamera digital/profesional pada 2024.
"Kualitas gambar statis (dari smartphone) akan mengalahkan kualitas kamera single-lens reflex (SLR) dalam beberapa tahun ke depan," kata Terushi Shimizu seperti dikutip Nikkei Japan via TechRadar
Bahkan, Sony optimistis kualitas kamera smartphone akan mengalahkan kualitas kamera ILC (interchangeable lens camera) atau kamera DSLR dan mirrorless pada 2024. Faktor lainnya, vendor smartphone akan terus membanjiri pasar dengan smartphone flagship berukuran sensor besar pada 2024.
Para pabrikasi smartphone jug akan memasang multi-frame processing yang akan mampu menawarkan pengalaman foto lebih baik. Misalnya, memberikan hasil foto berkualitas Super HDR atau perbesaran (zoom) yang dikombinasikan dengan teknologi folded optics dengan algoritma kecerdasan buatan (AI).
"Teknologi pencitraan smartphone akan terus berkembang di masa mendatang. Perkembangan itu mencakup faktor "quantum saturation" dan peningkatan pemrosesan AI," ucapnya.
Jangan lupa, saat ini vendor smartphone juga akan mengembangkan teknologi transistor piksel dua lapis (two-layer transistor pixel) yang mampu meningkatkan dynamic range pada kamera smartphone dan mengurangi noise ketika memotret saat cahaya minim.
Tak hanya itu, sensor kamera smartphone di masa depan akan lebih cepat dalam memproses gambar, mendukung video kualitas 8K, pemrosesan multi-frame termasuk video HDR, dan pemrosesan video berbasis AI seperti Apple Cinematic Mode.
Menurut perusahaan riset Statista, Sony menguasai 42 persen pasar sensor pencitraan smartphone secara global. Flagship Apple iPhone 13 Pro Max juga diketahui menggunakan tiga sensor gambar Sony yakni IMX 7-series.
Tak hanya Apple, sejumlah vendor smartphone lainnya juga memakai sensor kamera besutan Sony, seperti Xiaomi hingga Oppo.
KOMENTAR