PT Kereta Commuter Indonesia (KCI) menggandeng penyedia jasa pembayaran LinkAja yang memungkinkan Anda naik KRL cukup menggunakan aplikasi LinkAja tanpa perlu kartu yang Anda beli di stasiun.
Hal itu membuat Anda tak perlu repot – repot melakukan top up pada kartu elektronik dan pembayaran KRL menjadi lebih mudah.
LinkAja sendiri adalah layanan keuangan digital dari Telkomsel yang dapat digunakan berbagai transaksi.
Begini cara naik KRL menggunakan aplikasi LinkAja:
Download aplikasi LinkAja di Play Store (Android) atau App Store (iOS)
Buka aplikasi LinkAja
Daftar atau login menggunakan nomor telepon Anda
Pastikan saldo Anda tidak kurang dari Rp 13.000
Pindai ke mesin scanner berwarna merah yang bertanda LinkAja
Anda akan menerima barcode tiket KRL
Tap QR Anda ketika ingin masuk gate dan keluar dari gate stasiun
Demikian cara naik KRL tanpa kartu dan menggunakan LinkAja. Selamat Mencoba!
Cara Cek Jadwal KRL
KRL Access
Saat ini kereta rel listrik (KRL) menjadi moda transportasi utama para pekerja di sekitar Jabodetabek.
Apalagi, saat ini jadwal KRL mengalami perubahan rute yang mengharuskan pengguna KRL wajib mengetahui jadwalnya.
Anda bisa mengecek jadwal kedatangan KRL lewat KRL Access dan Google Maps. Berikut cara cek rute KRL via KRL Access dan Google Maps:
Cara cek rute KRL via KRL Access
Buka aplikasi KRL Access di ponsel dan login akun terlebih dahulu
Pada halaman awal aplikasi, klik ikon garis tiga dan pilih opsi “Rute KRL”
Setelah itu, bakal muncul peta dari rute semua KRL
Apabila ingin mengetahui rute pada salah satu KRL, caranya bisa klik opsi “Posisi Kereta”
Pilih stasiun keberangkatan dan pilih KRL yang hendak dinaiki
Kemudian, bakal muncul rute stasiun yang bakal dilintasi dari KRL tersebut.
Cara cek rute KRL via Google Maps
Buka aplikasi Google Maps di ponsel
Ketik nama stasiun keberangkatan di kolom pencarian aplikasi
Setelah stasiun ditemukan dan ditandai dengan pin warna merah, bakal muncul jendela baru yang memuat informasi tambahan
Lihat informasi terkait rute KRL pada jendela baru tersebut.
KOMENTAR