Tokopedia kembali menyelenggarakan Start Summit 2022 pada Sabtu (16/7) dengan tema Driving Innovation at Scale. Acara yang berlangsung secara online ini akan membahas berbagai aspek teknologi digital terkini, mulai dari core engineering, data, infrastruktur, front-end, sampai security.
Menurut Leontinus Alpha Edison (founder dan vice chairman Tokopedia), Start Summit 2022 adalah salah satu wujud komitmen Tokopedia dalam memajukan ekonomi digital Indonesia. “Tokopedia Start Summit ini sesuai dengan visi Pemerintah RI untuk mendorong semakin banyaknya talenta digital di Indonesia” ungkap Leon.
Melalui Start Summit 2022, publik bisa belajar langsung berbagai teknologi yang menopang platform Tokopedia. Teknologi yang dibahas pun dipastikan relevan dengan kondisi saat ini, mengingat posisi Tokopedia sebagai salah satu e-commerce terbesar di Indonesia. “Jumlah penjual kami naik sebesar 7 juta selama pandemi,” ungkap Leon untuk menggambarkan skala bisnis yang harus dikelola Tokopedia. Pengalaman mengelola ekosistem sebesar itulah yang akan dibahas dalam di Start Summit 2022 ini.
Salah satu yang akan menjadi pembicara adalah Tika Widiati (Software Engineer Lead Tokopedia). Di posisinya saat ini, Tika memiliki tanggung jawab memastikan seluruh software di platform Tokopedia berfungsi dengan baik. Agar tujuan tersebut tercapai, Tika dan tim pun membutuhkan tools pendukung.
Salah satu tools yang mereka gunakan adalah API Monitoring Tools. Melalui tools yang dikembangkan secara in-house ini, tim software engineering bisa memantau performa seluruh API secara real-time. “Jika ada kendala, tools ini secara otomatis akan memberikan alert kepada tim,” cerita Tika. Kisah membangun API Monitoring Tools inilah yang akan dibagi Tika pada Tokopedia Start Summit 2022 ini.
Engineer lain yang akan berbagi adalah Ilham Jamaludin (Engineering Manager Tokopedia). Ilham yang bertanggung jawab di pengembangan aplikasi Android Tokopedia ini akan berbagi seputar cara meningkatkan stabilitas aplikasi menggunakan configuration as a code. Fyi, configuration as a code (CaC) adalah pendekatan yang memisahkan konfigurasi dari application code. Konsep CaC ini bertujuan memudahkan konfigurasi dari aplikasi, yang berujung pada aplikasi yang lebih stabil.
Ekhel Chandra Wijaya (Head of External Communication Tokopedia) berharap, Start Summit 2022 ini akan bermanfaat bagi ekosistem digital di tanah air. “Jadi Start Summit ini bukan untuk Tokopedia saja, namun juga seluruh pelaku digital di Indonesia,” ungkap Ekhel.
Jika tertarik mengikuti Tokopedia Start Summit, Anda bisa mendaftar di situs Tokopedia Academy. Anda juga bisa menyaksikan acara ini di Tokopedia Play dan akun Youtube resmi Tokopedia.
Penulis | : | Wisnu Nugroho |
Editor | : | Wisnu Nugroho |
KOMENTAR