Samsung resmi meluncurkan Samsung Galaxy A23 5G yang menawarkan baterai jumbo. Samsung Galaxy A23 5G mengusung layar LCD 6,6 inci dengan resolusi layar Full HD Plus dan refresh rate 90 Hz serta dilapisi layar kaca dari Gorilla Glass 5.
Untuk sektor fotografi, Samsung Galaxy A23 5G menawawrkan empat kamera belakang yang terdiri dari kamera utama 50 MP (f/1.8 dan fitur OIS), kamera ultra-wide 5 MP (f/2.2), serta kamera makro dan depth camera masing-masing 2 MP (f/2.4).
Untuk kamera selfie, Samsung Galaxy A23 5G mengusung kamera depannya beresolusi 8 MP (f/2.2).
Samsung Galaxy A23 5G mengusung chipset Qualcomm Snapdragon 695 dengan konektivitas 5G mmWave dan kinerja CPU yang 15 persen lebih tinggi dibanding pendahulunya Snapdragon 680.
Samsung Galaxy A23 5G menawarkan beberapa opsi RAM dan memori yaitu RAM 4/6/8 GB dan pilihan media internal 64/128 GB. Pengguna dapat memperluas kapasitas dengan microSD hingga 1 TB.
Daya tarik utamanya adalah baterainya yang berkapasitas 5.000 mAh. Untuk sistem operasi, Samsung Galaxy A23 5G mengusung sistem operasi (OS) Android 12 dengan tampilan antarmuka OneUI 4.1 serta sistem keamanan Samsung Knox.
Fitur-fitur lainny adalah Wi-FI 802.11 a/b/g/n/ac, Bluetooth 5.1, serta memiliki fitur pemindari sidik jari (fingerprint) sebagai sistem dari keamanan perangkat seperti dikutip GSM Arena.
Samsung Galaxy A23 5G kemungkinan akan dirilis ke Eropa dan India dengan banderol harga mulai dari 230 euro setara Rp3,5 juta.
KOMENTAR