OPPO resmi menjual perdana OPPO Reno8 Pro 5G dan OPPO Reno8 Z 5G di seluruh Indonesia. Penjualan perdana dari kedua perangkat terbaru ini dikemas dalam acara A Portrait of Wellbeing di OPPO Gallery Plaza Indonesia yang juga mempromosikan keunggulan perangkat Internet of Things (IoT) terbaru, OPPO Enco Air2 Pro.
Acara ini dimeriahkan dengan berbagai kegiatan menarik seperti Unboxing Moment bersama OPPO Indonesia Representative Asmara Abigail dan Morgan Oey, serta Singing Bowl dan Meditation Session bersama Adeline Windy.
PR Manager OPPO Indonesia Aryo Meidianto mengatakan, dengan kehadiran OPPO Reno8 Pro 5G dan OPPO Reno8 Z 5G di Indonesia, OPPO ingin membawa pengalaman terbaik mulai dari performa yang penuh tenaga, kamera kelas flagship berbasis kecerdasan buatan (AI), hingga dukungan konektivitas 5G yang super cepat kepada seluruh calon konsumen kami.
OPPO Reno8 Pro 5G dan OPPO Reno8 Z 5G akan menjadi partner yang tepat untuk menuangkan segala kreativitas pengguna ke dalam sebuah karya berkualitas tinggi. OPPO juga mengajak konsumen untuk merasakan pengalaman baru dari ekosistem OPPO yang terintegrasi dengan sempurna.
Pada sesi Singing Bowl, konsumen dapat menangkap fotografi low-light dengan subjek yang ada di ruangan minim cahaya. Sementara itu pada sesi Meditation, konsumen dapat menikmati alunan suara dari fitur O-Relax pada OPPO Reno8 Series 5G sekaligus merasakan kemampuan noise cancellation dan kualitas suara jernih dari OPPO Enco Air2 Pro untuk menciptakan suasana yang sempurna guna menenangkan diri.
Spesifikasi
OPPO Reno8 Pro 5G
Mengusung jargon The Portrait Expert, OPPO Reno8 Pro 5G dilengkapi dengan NPU (Neural Processing Unit) pencitraan khusus MariSilicon X pengembangan internal OPPO. Dengan dukungan kemampuan pemrosesan gambar yang kuat dari MariSilicon X, OPPO Reno8 Pro 5G dapat menghadirkan berbagai fitur kamera inovatif yang membantu pengguna untuk menghasilkan potret sangat jernih, bahkan dalam situasi tersulit sekalipun.
Ditambah dengan kehadiran Dual Sony Flagship Sensors, sensor IMX709 RGBW generasi terbaru pada kamera depan dan sensor IMX766 pada kamera utama, OPPO Reno8 Pro 5G menawarkan hasil fotografi kelas flagship di berbagai pencahayaan.
OPPO Reno8 Pro 5G memiliki susunan tiga kamera belakang, yakni kamera utama Sony IMX766 50 megapiksel (f/1.8), kamera ultrawide 8 megapiksel (f/2.2), dan kamera makro 2 megapiksel (f/2.4).
Untuk kebutuhan selfie, ponsel ini dibekali kamera depan dengan sensor Sony IMX709 beresolusi 32 megapiksel (f/2.4). Lensa kamera depan berada dalam sebuah punch hole dan fitur kamera depannya sudah dilengkapi dengan fitur autofocus lock.
Secara desain, OPPO Reno8 Pro 5G mengusung Streamlined Unibody Design. Perangkat ini memiliki layar 6,7 inci Flexible OLED Display dengan 120Hz Refresh Rate. Untuk desain dari ponsel OPPO yang satu ini memiliki tebal 734 mm dengan berat 183 gram, serta material backcover-nya menggunakan Corning Gorilla Glass.
Oppo Reno8 Pro 5G juga ditenagai MediaTek Dimensity 8100-MAX 5G, serta baterainya berkapasitas 4500mAh dengan dilengkapi fitur Battery Health Engine, serta mendukung pengisian daya cepat 80W SuperVOOC.
Di sektor dapur pacu, Oppo Reno8 Pro 5G ditenagai chipset MediaTek Dimensity 8100-Max 5G (5nm) yang dipadukan dengan RAM 12 GB serta penyimpanan media internal 256 GB.
Bila dirasa kurang, kapasitas RAM ponsel ini bisa diekspansi hingga 7 GB dengan fitur RAM Expansion. Dengan begitu, total RAM yang bisa dinikmati pengguna mencapai 15/19 GB.
Untuk software, Oppo Reno 8 Pro 5G menjalankan sistem operasi Android 12 dan dilapisi antarmuka ColorOS 12.1. Fitur lain yang dibawa Oppo Reno 8 Pro 5G meliputi dukungan 5G, pemindai sidik jari di bawah layar (in-display fingerprint scanner), NFC, Bluetooth 5.3, Wi-Fi 802.11 a/b/g/n/ac/6, USB Type-C, dual stereo speaker, dan sistem pendingin Ultra Konduktif. OPPO Reno8 Pro 5G hadir dalam varian warna Glazed Green dan Glazed Black.
OPPO Reno8 Z 5G
Dari sisi layar, ponsel OPPO Reno8 Z 5G menggunakan panel AMOLED 6,4 inci dengan resolusi Full HD Plus (2.400 - 1.080 piksel), refresh rate 60 Hz, tingkat kecerahan (brightness) 600 nits.
Di sisi kiri atas layar terdapat kamera selfie beresolusi 16 megapiksel (f/2.4). Di bagian punggung, Reno8 Z 5G dibekali tiga kamera belakang yang terdiri dari kamera utama 64 megapiksel (f/1.7), kamera depth sensor 2 megapiksel (f/2.4), dan kamera makro 2 megapiksel (f/2.4).
OPPO Reno8 Z 5G menghadirkan beberapa fitur pencitraan yang disempurnakan melalui kecerdasan buatan seperti AI Portrait Retouching dan Bokeh Flare Portrait. Lalu ada fitur favorit pada perangkat Reno Series seperti Selfie HDR, AI Palettes, AI Color Portrait, turut hadir pula di perangkat ini untuk meningkatkan kualitas pencitraan secara menyeluruh pada OPPO Reno8 Z 5G.
Untuk performa, ponsel ini ditenagai dengan chipset Qualcomm Snapdragon 695 5G (6nm), yang dipadukan dengan RAM 8 GB serta penyimpanan media 256 GB. Ada pula fitur Expansion RAM hingga 5 GB untuk menambah kapasitas RAM.
Oppo Reno8 Z 5G turut dibekali dengan baterai 4.500 mAh dan ditemani teknologi pengisian cepat SuperVOOC 33 watt. Ponsel ini sudah menjalankan sistem operasi Android 12 dengan tampilan khas ColorOS 12.1. Selain itu, fiur lain yang dibawa OPPO Reno8 Z 5G termasuk dukungan 5G, pemindai sidik jari di bawah layar (in-display fingerprint scanner), NFC, Wi-Fi 802.11 a/b/g/n/ac, dan USB Type-C. Pita (band) 5G yang didukung ponsel ini meliputi n1, n3, n5, n7, n8, n20, n28, n38, n40, n41, n77, dan n78.
Ponsel ini memiliki bobot 181 gram dengan dimensi ketebalan 7,66 mm. OPPO Reno 8 Z 5G hadir dalam varian warna Dawnlight Gold dan Starlight Black.
Harga dan ketersediaan
Dijual perdana dengan harga resmi Rp 9.999.000 untuk OPPO Reno8 Pro 5G dan Rp 5.999.000 untuk OPPO Reno8 Z 5G, kini kedua perangkat The Portrait Expert dapat dibeli secara daring di seluruh jaringan e-commerce terkemuka Indonesia.
Sementara itu, untuk pembelian perangkat ini secara luring dapat dibeli di OPPO Gallery, OPPO Store, dan partner retail resmi OPPO di seluruh Indonesia.
KOMENTAR