Pemrosesan dokumen yang cerdas menjadi keharusan bagi organisasi untuk mengurangi risiko alur kerja dan memulai dengan kecepatan tinggi. Suatu platform pemrosesan dokumen cerdas berkemampuan kecerdasan buatan (AI — artificial intelligence) umumnya mampu mengekstraksi data dari jutaan dokumen dalam hampir semua format, dan ini lebih cepat serta lebih akurat dari pekerja manusia. Otomatisasi juga memudahkan organisasi untuk menverifikasi asal arsip digital mereka, memungkinkan mereka untuk memenuhi ambang batas pembuktian hukum yang diperlukan untuk kepatuhan. Mengurangi risiko ini membantu mempercepat tujuan bisnis di seluruh perusahaan dan membantu eksekutif tidur pada malam hari.
Para eksekutif harus menyadari pentingnya menempatkan upaya otomatisasi kembali di urutan teratas daftar prioritas mereka untuk beradaptasi dengan persyaratan peraturan baru dengan kecepatan optimal. Mengadopsi pembelajaran mesin (ML — machine learning), pemrosesan bahasa alami (NLP — natural language processing), dan kecerdasan buatan dengan platform yang ada akan memungkinkan organisasi untuk mencapai hyperautomation, memberikan jejak audit dan kepatuhan pelaporan, serta meningkatkan bisnis ke tingkat berikutnya. Bahkan perusahaan-perusahaan dalam keadaan otomatisasi hibrida yang telah menangkap dokumen secara digital perlu mengevaluasi kembali proses dan memetakan langkah selanjutnya menuju otomatisasi cerdas dari awal hingga akhir.
Bagaimana Otomatisasi Cerdas Menempatkan Eksekutif yang Risk-Averse di Kursi Pengemudi
Eksekutif yang mencari rute paling andal menuju kepatuhan dapat dengan percaya diri mengikuti jalan menuju otomatisasi alur kerja dari awal hingga akhir. Otomatisasi dokumen yang cerdas akan masuk akal bagi eksekutif yang risk-averse — suka menghindari risiko. Klien mereka dapat memiliki pengalaman pelanggan yang lebih baik dengan perlindungan dan keamanan data yang terjamin melalui alur kerja yang sadar konten dan jalur audit dengan rantai penjagaan yang jelas. Pemrosesan dokumen yang cerdas memungkinkan aturan bisnis dan kebijakan perlindungan data yang konsisten, termasuk redaksi otomatis, penandaan, dan pencetakan berbasis aturan.
Otomatisasi alur kerja memberdayakan bisnis dengan membebaskan karyawan dari mengerjakan tugas manual sehingga bisa fokus pada produktivitas dan efisiensi sambil memperkaya kualitas dan akurasi informasi. Memanfaatkan alur kerja dokumen cerdas di dalam cloud juga meningkatkan tingkat keamanan dan efisiensi yang lebih tinggi.
Regulasi bisnis tidak akan berkurang kompleksitasnya dalam waktu dekat. Eksekutif yang ingin mencapai tujuan keuangan mereka perlu mendorong upaya transformasi digital yang berfokus pada otomatisasi alur kerja bisnis yang padat informasi untuk meningkatkan efisiensi sekaligus memenuhi persyaratan kepatuhan. Dengan pemrosesan dokumen berada pada jantung banyak bisnis, memanfaatkan generasi baru platform pemrosesan dokumen cerdas mempertahankan organisasi tetap di depan tantangan kepatuhan mereka.
KOMENTAR