Samsung Electronics Indonesia resmi meluncurkan smartphone entry level terbarunya yaitu Galaxy A14. Urusan performa, Samsung Galaxy A14 diperkuat dengan prosesor Exynos 850 Octa-Core dan RAM hingga 6 GB yang bisa diperluas dengan RAM Plus hingga 6 GB. Kapasitas internal storage-nya yaitu 128 GB dengan tambahan ekternal storage hingga 1 TB menggunakan kartu memori MicroSD.
Sementara kamera bagian belakangnya ada tiga yang terdiri dari kamera utama 50 MP, lensa ultra-wide 5 MP, dan lensa 2 MP makro. Bagian depannya terdapat kamera selfie dengan resolusi 13 MP. Layar dengan desain Infinity-V memiliki ukuran 6,6 inci dengan resolusi full HD+ sserta refresh rate 60Hz.
Samsung Galaxy A14 dibekali baterai jumbo 5.000 mAh yang awet sampai dua hari dengan sekali charge. Baterai ini juga ditopang fitur pengelolaan dan penghematan daya yang pintar. Saat kapasitas 50 persen, baterai akan otomatis masuk ke Saving Mode.
Dengan pengelolaan daya, perangkat akan otomatis ‘menidurkan’ aplikasi yang tak digunakan selama 3 hari atau lebih. Dan ketika akhirnya baterai lowbat, bisa langsung di-charge dengan mudah dan cepat karena sudah support 15W fast charging.
Guna memberikan kenyamanan, Galaxy A14 sudah dilengkapi dengan layanan OS upgrade dan security yang bersifat proaktif dengan memberikan pengalaman smartphone paling update melalui fasilitas dua kali update Android OS ke dalam One UI paling terkini.
Galaxy A14 juga memberikan dukungan security update selama empat tahun untuk memastikan penggunaan lebih aman, termasuk mengamankan aplikasi-aplikasi penting di dalam ponsel dari incaran penjahat siber. Tidak ketinggalan fitur keamanan juga dilengkapi dengan sensor finger print serta hadirnya NFC untuk kemudahan dalam bertransaksi seperti top-up e-money.
Hadir dengan pilihan warna Dark Red, Black, dan Silver, Samsung Galaxy A14 tersedia mulai Maret 2023 yang dibanderol dengan harga retail Rp2.399.000 untuk versi 4GB/128GB, dan Rp2.699.000 untuk versi 6GB/128GB.
Penulis | : | Dayu Akbar |
Editor | : | Dayu Akbar |
KOMENTAR