realme baru saja meluncurkan produk smartphone terbarunya yaitu realme C65.
Salah satu fitur yang dihadirkan oleh realme pada smartphone entry-level adalah teknologi Rainwater Smart Touch yang turut didukung proteksi air dengan sertifikasi IP54.
Melengkapi sertifikasi lag-free selama 4 tahun dari TÜV SÜD pada smartphone ini, realme C65 menghadirkan teknologi Rainwater Smart Touch untuk menjamin kelancaran penggunaan smartphone oleh pengguna di berbagai situasi dan kondisi, khususnya dalam keadaan smartphone maupun tangan yang basah.
Jika pada smartphone lain keadaan serupa akan menyebabkan smartphone sulit dioperasikan, realme C65 menjamin pengguna dapat tetap menggunakan smartphone dengan lancar seperti dalam keadaan normal.
Teknologi Rainwater Smart Touch pada realme C65 menggunakan data pemindaian layar yang secara cerdas membedakan input yang terdeteksi pada layar, baik berasal dari tetesan air maupun jari yang basah.
Pada kasus di mana air terdeteksi, algoritma akan aktif untuk menghentikan respons sentuhan guna menghindari tindakan sentuhan yang tidak diinginkan.
Hal ini membuat realme C65 dapat dioperasikan dengan lancar di kondisi seperti saat tangan basah sehabis mandi maupun cuci tangan.
Tidak hanya itu, pada skenario berpindah dari ruangan dingin ke suhu yang lebih panas yang sering kali membuat layar berembun hingga hujan ringan, layar realme C65 juga tetap dapat mempertahankan akurasi input sehingga pengoperasian smartphone seperti menjawab panggilan/pesan sampai mengambil gambar/video dapat tetap dilakukan dengan lancar.
Tidak hanya menjamin kelancaran penggunaan, pengguna juga tidak perlu khawatir saat smartphone berada dalam keadaan basah seperti terkena cipratan air hujan maupun tidak sengaja menumpahkan minuman.
Hal ini berkat sertifikasi IP54 Dust & Water Resistance yang sudah dimiliki oleh realme C65.
Peringkat IP terdiri dari dua angka, dengan angka pertama menunjukkan perlindungan terhadap benda padat dan angka kedua menunjukkan ketahanan terhadap air.
IP54 menandakan tingkat perlindungan benda padat "5" dan tingkat perlindungan cairan "4" yang berarti benda padat dengan diameter 1,0 milimeter, termasuk partikel halus dan butiran debu tidak dapat masuk ke dalam perangkat.
Perlindungan cairan juga mengindikasikan bahwa smartphone ini dapat menahan percikan air dari segala arah.
Penulis | : | Rafki Fachrizal |
Editor | : | Rafki Fachrizal |
KOMENTAR