Angin segar bagi penikmat “bioskop” di dalam rumah. Pasalnya PT. LG Electronics Indonesia (LG) baru saja membawa masuk LG SIGNATURE OLED TV W. Seri ini diklaim sebagai kasta tertinggi TV OLED LG di dunia.
Selain membenamkan prosesor α9, TV berlayar 65 inci ini juga mendapat dukungan solusi HDR terluas, berikut dua teknologi Dolby Laboratories.
“Di antara banyak klaim pabrikan lain yang menyatakan membawa nuansa pengalaman menonton bioskop bagi TV barunya, LG SIGNATURE OLED TV W hadir dengan berbagai teknologi dan inovasi terkini yang benar-benar mewujudkan hal tersebut di ruang keluarga,” ujar Gloria Mariawaty (Product Marketing Home Entertainment PT. LG Electronics Indonesia).
Terhitung sebagai pionir di dunia TV berteknologi, langkah LG kemudian diikuti pabrikan lainnya. Meski demikian, komitmen LG tak hanya membuat TV OLED besutannya menjadi langganan penghargaan puncak pada perhelatan Consumer Electronics Show, namun juga menjadikannya pabrikan dengan penjualan tertinggi di dunia sejak tahun 2013. Hal ini berdasarkan HIS Market dalam survey akhirnya terkait merek TV di kuartal keempat 2017.
Untuk memboyong seluruh paket lengkap kemewahan bioskop dalam rumah ini, LG mematoknya dalam harga kisaran Rp125 juta.
KOMENTAR