Pekan lalu, Apple baru saja meluncurkan tiga model iPhone terbaru iPhone XR, iPhone XS, dan iPhone XS Max dengan banderol yang sangat mahal untuk sebuah ponsel.
Seakan mengejek, Xiaomi pun ternyata merilis paket penjualan perangkatnya yang bernama XR, XS, dan XS Max.
Tentunya, harga paket perangkat Xiaomi itu memiliki harga yang sama mahalnya dengan dengan ketiga iPhone terbaru tersebut
Namun, paket perangkat Xiaomi XR, XS dan XS Max itu tidak hanya terdiri dari satu produk saja tetapi terdiri dari berbagai macam produk seperti dikutip GSM Arena.
Jadi, Xiaomi ingin menunjukkan bahwa dengan mengeluarkan uang sebesar itu konsumen dapat memperoleh banyak perangkat berkualitas.
Xiaomi membanderol paket XR termurahnya senilai 6.499 yuan atau Rp14 juta yang terdiri dari Mi 8 SE (ROM 6GB/ROM 128GB), Mi Notebook Air 12,5 inci, Mi Band 3, dan bluetooth handsfree.
Xiaomi membanderol paket XS senilai 8.699 yuan atau sekitar Rp18,8 juta yang terdiri dari Mi Mix 2S (ROM 8GB/RAM 256GB), Mi Notebook Air 13,3 inci, Mi Band 3, dan bluetooth headset.
Terakhir, ada paket XS Max senilai 9.599 yuan atau sekitar Rp20 juta yang terdiri dari Mi 8 (6GB dan ROM 128GB), Mi Notebook Pro, Mi Band 3, dan sepasang bluetooh handsfree.
Sayangnya, paket penjualan ini hanya berlaku untuk pasar Tiongkok.
Source | : | GSM Arena |
Penulis | : | Adam Rizal |
Editor | : | Adam Rizal |
KOMENTAR