Find Us On Social Media :

Inspiratif, Grab Bocorkan Rahasia Sukses untuk Jadi Startup Decacorn

By Adam Rizal, Sabtu, 9 Maret 2019 | 18:00 WIB

Grab Resmi Jadi Decacorn Pertama di Asia Tenggara

Grab mengumumkan menjadi startup dengan status decacorn pertama di Asia Tenggara. Hal ini terungkap dari situs Grab yang berjudul "Terima Kasih Telah Jadikan Grab Decacorn Pertama".

"Grab, everyday SuperApp kamu, adalah Decacorn pertama di Asia Tenggara," seperti tertulis dalam situs tersebut.

Akhir tahun lalu, Grab telah mengantongi pendanaan Rp4,3 triliun atau sekitar USD 3 miliar dan membuat total valuasi Grab mencapai lebih dari USD11 miliar (Rp158,6 triliun).

Pendanaan baru itu membawa Grab menyandang status sebagai Decacorn. Decacorn merupakan sebutan untuk startup (perusahaan rintisan) dengan nilai lebih dari USD 10 miliar.

Grab pun membagikan sejumlah langkah yang mungkin bisa diikuti startup lain agar bisa menjadi decacorn.

Berikut tiga tips dari Grab:

1.Identifikasi masalah yang ingin diberikan solusi

Mengapa banyak pengguna rela membayar untuk produk dan jasa dari startup teknologi Decacorn?

Alasannya menurut Grab, karena produk dan jasa yang ditawarkan memiliki cara jauh lebih baik dalam menyelesaikan masalah untuk para pengguna. Untuk bisa mengalami pertumbuhan yang pesat, setiap startup dinilai perlu untuk terus menganalisa target pasarnya.

"Temukan masalah mendasar yang dialami oleh pengguna, kemudian berikan solusi cepat terhadap masalah itu," ujar Grab.

2. Bikin produk yang sesuai

Setiap hari tentunya para pendiri startup memiliki ide mengenai cara memberikan solusi baru terhadap suatu masalah. Hal ini mencakup pembaruan program software lama, hingga ke yang spesifik seperti sistem pemesanan transportasi.