Find Us On Social Media :

Inilah 3 Startup Asal Indonesia yang Lolos Jadi Finalis Program Alipay

By Rafki Fachrizal, Minggu, 17 Maret 2019 | 20:53 WIB

Ilustrasi Startup

Alipay Resmi mengumumkan tiga startup finalis Alipay-NUS Enterprise Social Innovation Challenge dari Indonesia.

Para startup finalis tersebut yaitu Amalan International, Aruna and Mitra Sejahtera Membangun Bangsa (MSMB), dipilih berkat kemampuan dan potensi mereka untuk memanfaatkan teknologi digital guna meningkatkan kualitas hidup.

Diluncurkan pada bulan November 2018, Alipay-NUS Enterprise Social Innovation Challenge bertujuan untuk mengidentifikasi dan mendukung pertumbuhan startup di Asia Tenggara yang menggunakan teknologi digital untuk membangun masyarakat yang inklusif.

Para finalis dari Indonesia, Singapura, dan Malaysia dipilih melalui proses penilaian ketat yang terdiri dari evaluasi berdasarkan pada lima kriteria: inovasi, dampak sosial, potensi pasar, model ekonomi dan kekuatan tim.

Kontestan dari masing-masing negara menunjukkan bagaimana mereka menggunakan teknologi digital untuk menyelesaikan tantangan lintas sektor termasuk layanan keuangan, pertanian, kesehatan & kesejahteraan, pendidikan & pelatihan, makanan & minuman, energi & lingkungan, logistik & transportasi, serta komunikasi.

“Teknologi digital memiliki dampak mendalam terhadap lanskap ekonomi global. Teknologi digital menciptakan perusahaan-perusahaan dan sektor-sektor baru, serta mentransformasi model bisnis dalam industri tradisional,” ujar Profesor Wong Poh Kam, Senior Director, NUS Entrepreneurship Centre, sebuah divisi dari NUS Enterprise.

“Untuk mengikuti gelombang transformasi digital ini dan memastikan adanya peluang inklusif untuk semua pihak, kami membutuhkan lingkungan yang mendukung agar inovasi lokal dapat berkembang di Asia Tenggara. Inilah mengapa kami menyatukan mitra-mitra dari seluruh wilayah untuk mengidentifikasi dan mendukung pertumbuhan inovasi lokal,” tambah Wong

Lebih lanjut, para finalis masing-masing akan menerima hadiah uang tunai sebesar 10.000 dolar AS untuk mendukung perkembangan masa depan startup mereka, dan melaju ke tahap kompetisi berikutnya.

Grand finale, yang akan diadakan pada bulan April, akan mempertemukan para finalis Indonesia untuk bersaing dengan finalis-finalis dari Malaysia dan Singapura demi meraih hadiah utama sebesar 50.000 dolar AS.

Selain menerima hadiah uang untuk memajukan dampak sosial bisnis mereka, para finalis juga akan menerima dukungan bimbingan dan inkubasi dari NUS Enterprise untuk jangka waktu tiga bulan, serta akses terhadap BLOCK71, sebuah komunitas pembangun ekosistem dan penghubung global yang memiliki co-working space di Singapura, Bandung, Jakarta, Yogyakarta, Suzhou dan San Francisco.

Selain itu, para finalis akan dapat mengikuti program 10x1000 Tech for Inclusion, yang diselenggarakan bersama oleh International Financial Corporation (“IFC”), bagian dari World Bank Group, dan Alipay.

Program pelatihan komprehensif ini akan mendukung pengembangan 1.000 pakar teknologi di pasar negara berkembang, baik dari sektor publik maupun swasta, selama 10 tahun ke depan.