Find Us On Social Media :

Review Samsung Galaxy Note 9: Fitur Canggih Tapi Minim Inovasi

By Dayu Akbar, Jumat, 29 Maret 2019 | 12:00 WIB

(kredit: Samsung)

Jika melihat skor yang dihasilkan Exynos 9810 pada Samsung Galaxy Note 9, bisa dibilang SoC ini jadi kompetitor terdekat dari Snapdragon 845 yang digunakan Asus ZenFone 5Z.

Pengujian Samsung Galaxy Note 9 Asus ZenFone 5Z
AnTuTu Benchmark 7.1.0 - Score 240299 265734
PCMark for Android 2.0.3716 - Work 2.0 Performance Score 5461 8405
PCMark for Android 2.0.3716 - Work 2.0 battery life 6 jam 57 menit 5 jam 20 menit
3DMark Android Edition 2.0.4580 - Ice Storm Max Max
3DMark Android Edition 2.0.4580 - Ice Storm Extreme Max Max
3DMark Android Edition 2.0.4580 - Ice Storm Unlimited 41690 62330
GeekBench 4.2.0 - Single Core 3740 2416
GeekBench 4.2.0 - Multi Core 9137 8755

Kesimpulan

Samsung Galaxy seri Note lebih ditujukan sebagai penunjang produktivitas berkat adanya S-Pen. Begitu pula Note 9 yang dari beberapa hal juga merupakan salah satu gawai terbaik saat ini. Namun, minimnya inovasi dari generasi sebelumnya membuat keunggulan ini menjadi tidak terlalu istimewa.

Plus: Desain premium dan ergonomis, kinerja tinggi, kaya fitur, layar tajam dan kuat, kamera utama bagus dengan fitur lengkap, peningkatan pada S-Pen, dukungan fitur Samsung DeX, sertifikasi IP68.

Minus: Ukuran sensor sidik jari terlalu kecil dan posisinya terlalu dekat kamera, bodi mudah kotor oleh bercak jari, minim inovasi.

Spesifikasi

SoC Samsung Exynos 9810 (quad core Exynos M3 2,7 GHz dan quad core Cortex-A55 1,79 GHz plus Mali-G72 MP18)
RAM 6 GB
Media simpan internal 128 GB
Selot SIM Dual nano-SIM (dukung micro-SD secara hibrida)
Jaringan seluler GSM/HSPA/LTE
Dukungan koneksi Wi-Fi 802.11a/b/g/n/ac, Wi-Fi Direct, hotspot, Bluetooth 5.0, A2DP, LE, aptX, GPS, A-GPS, GLONASS, BDS, NFC, jack audio 3,5 mm, USB Type-C
Sensor Accelerometer, light, proximity, gyroscope, orientation, sound, magnetic, pressure
Kamera Belakang: 12 MP, f/(1,5-2,4), 26 mm, 1/2,55″, 1,4 µm, dual pixel PDAF, OIS + 12 MP, f/2.4, 52 mm, 1/3,4″, 1,0 µm, AF, OIS; video 4K @ 30fpsDepan: 8 MP, f/1.7, 25 mm, 1/3,6″, 1,22 µm, AF, video 4K @ 30fps
Layar 6,4″ Super AMOLED 2.960 x 1.440 piksel (18,5:9), Gorilla Glass 5
Baterai Li-ion 4.000 mAh
Dimensi/bobot 16,19 x 7,64 x 0,88 cm/201 gram
Sistem operasi Android 8.0 Oreo
Situs www.samsung.com/id
Garansi 1 tahun
Harga Rp13.499.000