Find Us On Social Media :

vivo Resmi Umumkan Kehadiran Ponsel Pintar Z1 Pro di Indonesia

By Cakrawala, Selasa, 6 Agustus 2019 | 06:00 WIB

Edy Kusuma (Senior Brand Director, vivo Mobile Indonesia; kiri) menunjukkan vivo Z1 Pro bersama Yoga Samiaji (Senior Product Manager, vivo Mobile Indonesia) ketika peluncuran vivo Z1 Pro pada hari Senin tanggal 5 Agustus 2019 lalu.

Kamera

vivo Z1 Pro memiliki kamera depan dengan resolusi 32 MP. Kamera untuk swafoto ini dilengkapi pula dengan AI (artificial intelligence) yang bisa membantu beautification. Resolusi 32 MP sendiri diklaim vivo sebagai yang tertinggi untuk kamera depan ponsel pintar saat ini dan bisa menangkap detail wajah dengan baik.

vivo Z1 Pro memiliki tiga kamera belakang yang juga dilengkapi dengan AI. Salah satu dari kamera belakang itu merupakan kamera dengan sudut lebar yang disebut dengan AI Super Wide Angle Camera. Kamera dengan sudut lebar ini memiliki sudut pandang sebesar 120 derajat (108 derajat bila memperhitungkan distorsi) dan resolusi 8 MP. Adapun dua kamera belakang lagi adalah kamera belakang utama dan kamera untuk kedalaman alias depth sensor. Kamera belakang utama memiliki resolusi 16 MP, sedangkan kamera untuk kedalaman memiliki resolusi 2 MP. Kamera belakang utama vivo Z1 tersebut pun menggunakan sensor Sony IMX499 dan diklaim bisa menangkap gambar dengan tingkat kejernihan tinggi.

 

Lalu bagaimana dengan harganya?

vivo Z1 Pro ditawarkan dengan harga Rp3.099.000 dan sudah bisa di-pre-order di toko resmi vivo di Lazada sampai tanggal 8 Agustus 2019 ini. Pemesan pun bisa mendapatkan bonus berupa gift box senilai Rp500.000 (selama persediaan masih ada), PUBG Redeem Code, dan kartu perdana prabayar IM3 Ooredoo dengan opsi mendapatkan paket internet tertentu dengan harga khusus. Terdapat juga promo cililan dengan Kredivo sebesar Rp200.000.