Find Us On Social Media :

Para Blogger Mendulang Uang dan Berhasil Kaya Berkat AdSense

By Dayu Akbar, Senin, 10 Februari 2020 | 11:00 WIB

kredit foto: InitioTechmania

Hadirnya internet memang merevolusi banyak segi kehidupan manusia. Kemudahan mendapatkan informasi diikuti dengan kemudahan akses terhadap berbagai layanan dan produk.

Internet juga melahirkan berbagai profesi atau pekerjaan yang tadinya sama sekali tidak terbayangkan. Orang-orang yang terjun ke bidang pekerjaan baru yang muncul setelah adanya internet, bahkan sampai kesulitan menjelaskan tentang pekerjaan-pekerjaan itu kepada generasi yang lebih senior, khususnya generasi baby boomers.

Sebagian orang yang lahir pada era tersebut malahan sampai menuduh para pekerja era internet sebagai pengangguran karena jenis pekerjaan mereka yang “tidak jelas”.

Namun, di balik “ketidakjelasan” itu, ladang pekerjaan baru yang muncul berkat adanya internet ternyata cukup menjanjikan. Bahkan, banyak orang yang sukses dan kaya berkat pekerjaan-pekerjaan tersebut.

Salah satu pekerjaan yang memungkinkan pelakunya mendulang uang adalah bloger yang memasang iklan berupa AdSense di blog mereka. Nah, inilah mereka yang berhasil kaya berkat AdSense tersebut. (Yahya Kurniawan)

Shawn Hogan

Shawn D. Hogan adalah pendiri dan CEO dari Digital Point Solutions, sebuah perusahaan penyedia aplikasi bisnis yang berbasis di San Diego. Sebagian besar pendapatan AdSense-nya didapat dari Forum Digital Point. Forum ini membahas berbagai hal tentang dunia internet.

Shawn mendirikan forum itu ketika usianya baru 19 tahun. Tema forum yang berisi tip dan trik berbagai hal di internet itu cukup membantu dalam menarik pengunjung. Melihat peluang untuk mendapatkan penghasilan, Shawn melakukan berbagai optimasi terhadap forum dan memasang AdSense.

Kini, forum tersebut memberikan penghasilan terhadap Shawn sekitar US$500.000 per bulan. Alhasil, Shawn termasuk yang memiliki penghasilan AdSense tertinggi.

Markus Frind 

Markus Frind adalah penggagas situs kencan daring yang bernama PlentyOfFish. Situs ini populer di Amerika Serikat, Kanada, Inggris Raya, dan Australia. Padahal, Markus sendiri berasal dari Jerman.

Situs ini didirikan pada tahun 2003 dan dalam waktu sembilan tahun berhasil meraup pendapatan US$100 juta. Markus bahkan kemudian memiliki karyawan sampai 75 orang. Penghasilan Adsense situs PlentyOfFish diperkirakan mencapai US$450.000 per bulan.

Sayang sekali, saat ini situs PlentyOfFish tidak lagi dimiliki oleh Markus Frind karena ia telah menjualnya kepada The Match Group. Hanya saja memang harga jualnya cukup untuk membuat Markus Frind pensiun karena mencapai US$575 juta.

Pete Cashmore

Nama Pete Cashmore kemungkinan besar cukup familier bagi sebagian besar dari kita, tidak seperti dua sebelumnya. Pete Cashmore adalah CEO dan pendiri blog yang sangat populer, Mashable, yang didirikan pada tahun 2005 ketika ia masih berusia 19 tahun.

Pada awal terjun sebagai bloger, Pete tidak menyangka jika blognya bakal sukses besar. Bahkan, ia sempat merahasiakan kegiatannya sebagai bloger kepada orang-orang dekatnya.

Kini, kerja kerasnya terbayar karena Mashable merupakan salah satu blog dengan penghasilan AdSense tertinggi, mencapai US$10 juta per bulan. Namun, pada akhir tahun 2018 Pete Cashmore meninggalkan Mashable. Tahun sebelumnya, Pete telah menjual Mashable ke Ziff Davis seharga US$50 juta.

Michael Arrington

Michael Arrington adalah pendiri blog teknologi bernama TechCrunch, sehingga seharusnya dia juga bukan nama yang asing bagi kita. Blog tersebut berisi berbagai artikel tentang kemajuan teknologi di Silicon Valley, termasuk berbagai startup yang lahir di sana.

Isi blog tersebut menarik banyak orang karena menceritakan tentang teknologi terkini. Tak heran jika pengunjung hariannya mencapai 2 juta orang. Dengan adanya AdSense pada TechCrunch, Michael Arrington mampu meraup sekitar US$350.000 per bulan.

Uniknya, Michael Arrington sebenarnya memiliki latar belakang pendidikan ekonomi dan hukum. Pekerjaan di bidang hukum dia tinggalkan demi mendirikan TechCrunch pada tahun 2011.

Courtney Rosen

Courtney Rosen adalah satu-satunya perempuan yang masuk ke dalam daftar ini. Ia adalah pendiri dari eHow. Situs eHow menjadi sangat populer berkat ribuan artikel dan video yang memberikan panduan langkah demi langkah terhadap berbagai hal.

Courtney Rosen mendirikan eHow pada tahun 1999. Sampai sekarang, eHow menjadi salah satu situs yang sangat populer dengan jumlah pengunjung unik harian mencapai 4 juta orang.

Dengan kondisi seperti itu, sudah tentu AdSense yang dipasang bakal memberikan hasil yang besar. Setiap bulan, Courtney menerima sekitar US$650.000 dari AdSense.

Kepiawaian Courtney barangkali tertempa berkat pengalamannya di dunia manajemen dan marketing. Courtney mendapatkan gelar MBA dari Anderson School di UCLA.