Melihat beragam aktivitas tersebut, menurut Facebook, pelaku UMKM harus memahami perilaku konsumen dan memanfaatkan peluang tersebut untuk menciptakan beragam ide bisnis.
Beberapa di antaranya seperti membuat produk yang bermanfaat sesuai dengan aktivitas yang ramai dilakukan di bulan Ramadan, membangun interaksi yang bermakna serta relevan dengan konsumen, memberikan tips di bulan suci, dan lain sebagainya.
"Kami yakin bahwa UMKM mampu menjangkau lebih banyak orang pada momen ini dengan mengoptimalkan mobile engagement untuk menyampaikan pesan dan nilai merek, melalui cara yang lebih dekat dan efektif," tutur Hilda.