Find Us On Social Media :

Begini Cara Praktis Beli Bahan Sembako dan Sayuran di Ecommerce

By Adam Rizal, Minggu, 24 Mei 2020 | 16:30 WIB

Ilustrasi beli sayur online

Salah satunya adalah, BUMN Badan Urusan Logistik (Bulog) yang menyediakan beras, gula, minyak, tepung terigu, dan lain sebagainya.

Menariknya lagi, konsumen bisa mendapat berbagai potongan harga hingga penawaran gratis ongkos pengiriman jika beli di Flagship Store Bulog.

Sementara itu untuk mendapatkan berbagai pilihan sayur-mayur segar, Lazada juga telah bermitra dengan Rumah Sayur Cisarua dan juga pasar komoditi nasional, dengan merk dagang Cari Sayur.

Oh iya, semua produk yang terdapat di laman Rumah Sayur Cisarua, merupakan produk hasil panen dari kurang lebih 2.500 petani di Cisarua, Bogor, yang merupakan petani - petani binaan Institut Pertanian Bogor. Jadi, dengan berbelanja sayur mayur segar di Lazada, kamu tidak hanya mendapatkan sayuran segar berkualitas, tapi juga membantu mensejahterakan para petani dan juga memastikan keberlanjutan usaha mereka, loh!

3. Jangan Lupa Tanya Stok Produk

'Malu bertanya sesat di jalan.' Istilah ini juga berlaku saat belanja online. Cara paling aman kalau kamu mau ngobrol dengan pedagang online, adalah lewat platform e-commerce itu sendiri. Kalau di Lazada, ada fitur pesan yang namanya IM Chat. Konsumen bisa bertanya apapun kepada penjual lewat IM Chat ini.

Tapi yang perlu kamu ingat adalah hindari untuk bertransaksi di luar platform resmi ya - karena hal ini bisa mengarahkan kamu ke laman tipuan yang kemudian dapat merugikan diri sendiri.

Jangan mau ikut arahan oknum tak bertanggung jawab yang meminta data pribadi kamu ataupun meminta kamu untuk transfer di luar platfom e-commerce.

Kalau sampai melakukan pemesanan atau transaksinya dilakukan di luar platform, maka secara otomatis perusahaan e-commerce tidak bertanggung jawab atas transaksi tersebut. Semua kerugian yang diderita konsumen akan jadi tanggung jawab dia pribadi.

4. Cek Pilihan Pengiriman

Setelah memasukkan barang kebutuhan pokok ke dalam keranjang troli, saatnya memilih pengiriman.

Di Lazada, ada dua opsi yang bisa dipilih: reguler dan instant. Jika kamu memilih pengiriman instant, pesanan akan diantar oleh mitra kurir Gojek, melalui armada GoSend - yang memungkinkan pesanan tiba dalam kurun waktu tiga jam sejak dikonfirmasi oleh penjual.